Bobo.id - Roma adalah ibukota dari Italia negara yang dikenal dengan banyak bangunan bersejarah.
Bahkan negara Italia juga disebut sebagai negara dengan peradaban yang penting pada masa abad pertengahan.
Pada masa itu, Italia pernah dipengaruhi oleh kekaisan Romawi hingga menganut sistem pemerintahan Parlementer.
Selain itu masih ada beberapa fakta menarik lain tentang Roma yang mungkin belum teman-teman ketahui.
1. Punya Negara di Dalamnya
Roma adalah satu-satunya kota di dunia yang memiliki negara lain di dalamnya. Negara yang dimaksud adalah Vatikan.
Vatikan merupakan negara merdeka terkecil di dunia dengan luas 44 hektar, dengan lokasi yang berada tepat di jantung kota Roma.
Menariknya, Vatikan dipimpin oleh seorang Paus dan memiliki populasi lebih dari 800 penduduk. Bahkan, negara ini memiliki tentaranya, mata uang, dan kantor pos sendiri.
2. Punya Makam-makam Mewah
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Bendera Merah Putih, Salah Satunya Pernah Dirobek Jadi Dua Bagian
Kota Roma memiliki makam mewah menjadi yang simbol mode di Roma kuno. Pada abad pertama, makam-makam besar yang penuh hiasan mulai dibangun.
Seperti, Mausoleum Cecilia Metella di Appian Way, piramida Gaius Cestius di via Ostiense, atau bahkan yang lebih megah, kastel yang dibangun sebagai Mausoleum Kaisar Augustus.
Bangsa Romawi menghabiskan banyak uang untuk membangun Mausoleum dan makam mereka yang ditempatkan di sisi jalan utama. Hal itu dilakukan lantaran mereka ingin dikenang.
Makam-makan itu pun dibangun dengan megah untuk menunjukan status mereka dan menceritakan kisah mereka kepada orang-orang yang lewat.
3. Menjadi Kota dengan Sumber Air
Roma telah menjadi kota dengan sumber air selama lebih dari 2000 tahun. Hal itu lantaran Roma kuno memiliki lebih dari 2.300 air mancur dan banyak pemandian umum.
Bahkan, Kaisar Domitian memiliki air mancur besar di Bukit Palatine yang menyaingi air mancur di Las Vegas hari ini.
Pada abad ke 1 masehi, orang-orang Romawi yang berstatus kaya dapat membayar air untuk dibawa ke rumah mereka dengan pipah timah.
Hingga saat ini kota Roma masih memasok air secara gratis untuk masyarakatnya. Ada lebih dari 2.000 air mancur di Roma yang dibangun dengan megah dan elegan, seperti Air Mancur Trevi hingga air mancur kecil yang dikenal sebagai Nason.
Baca Juga: 4 Fakta Unik Menara Pisa, Bangunan Unik yang Miring dan Jadi Ikonik Italia
4. Punya Ratusan Dewa
Bangsa Romawi memiliki ratusan dewa lantaran mereka menyembah banyak dewa. Adapun dewa-dewa tersebut antara lain, Mars adalah Dewa Perang Romawi, ada juga Jupiter adalah raja para dewa.
Tidak hanya itu, mereka juga mengadopsi dewa-dewa dari budaya lain seperti dewa-dewa Yunani dan Mesir.
5. Memakai Toga untuk menunjukkan status
Orang Romawi akan memakai Toga untuk menunjukkan status mereka. Toga dikenakan oleh semua orang tetapi tidak dipakai setiap hari.
Toga yang dikenakan mereka merupakan simbol status yang menunjukkan kelas mereka dalam masyarakat Romawi.
Misal, seorang senior biasanya mengenakan garis ungu di toga yang dikenakan. Lebar pada strip ungu juga tergantung pada seberapa penting kamu. Hanya Kaisar yang bisa memakai toga berwarna ungu.
6 Dijuluki Kota Abadi
Ibukota dari Italia ini mendapat julukan sebagai Kota Abadi yang sudah berusia sekitar 3000 tahun.
Baca Juga: Ternyata Pernah Ingin Dirobohkan, Ini Deretan Fakta Unik Menara Eiffel
Bahkan kota Roma sudah menjadi ibu kota Italia sejak 1971 dan juga jadi rumah untuk kubah St.Peter's, Kapel Sisteni, Colosseum, dan juga air manjur Trevi.
7. Punya Bangunan Kuno Terbesar
Italia memang terkenal sebagai negara yang memiliki banyak bangunan kuno dengan nilai sejarah.
Bahkan negara ini menjadi negara dengan situs bersejarah terbanyak, yaitu ada 49 situs.
Salah satunya adalah Colosseum yang ada di Roma dan menjadi bangunan kuno terbesar.
Selain itu Colosseum juga menjadi tempat pertunjukan terbesar yang dibangun sejak zaman dulu.
Nah, itu tadi tujuh fakta unik tentang Roma yang mungkin belum banyak teman-teman ketahui.
(Penulis: Desy Kristi Yanti/Amirul Nisa)
----
Kuis! |
Negara apa yang ada di dalam Kota Roma? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,Gridkids.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR