Icon itu adalah tanda tempat penyimpanan stiker yang dipilih menjadi favorit sebelumnya.
Stiker yang sudah tersimpan di situ bisa teman-teman gunakan kembali untuk mengirim chat pada orang lain.
Caranya cukup klik stiker seperti biasa teman-teman berkirim stiker.
Cara Mengunduh Stiker Gratis di WhatsApp
Bila teman-teman jarang mendapat kiriman stiker, namun ingin mengirim chat dengan stiker. Coba unduh beberapa stiker gratis.
Seperti dijelaskan sebelumnya WhatsApp memiliki fitur untuk mengunduh beberapa jenis stiker secara gratis.
Untuk mengunduhnya, teman-teman bisa pilih kolom chat yang diinginkan, lalu tekan icon stiker yang terletak pada sisi kiri atas keyboard atau bisa lihat gambar sebelumnya.
Setelah itu, teman-teman akan melihat banyak stiker yang sudah dimiliki, dan pada bagian kanan akan ada icon (+).
Kalik icon (+) untuk menambah jumlah stiker yang sudah dimiliki.
Pada icon itu, teman-teman akan melihat banyak pilihan stiker yang bisa diunduh secara gratis.
Bila sudah menentukan pilihan, klik tanda panah ke bawah untuk mulai mengunduh stiker.
Baca Juga: WhatsApp, Google, dan Instagram Terancam Diblokir, Bagaimana dengan TikTok?
Tunggu beberapa saat hingga proses selesai, lalu kembali ke kolom chat.
Maka teman-teman akan menemukan stiker yang sudah diunduh pada bagian koleksi stiker. Stiker pun bisa langsung digunakan.
Nah, itu tadi cara menyimpan stiker yang didapat dan cara mengunduh stiker gratis, agar chat WhatsApp jadi makin menyenangkan.
----
Kuis! |
Tahun berapa fitur stiker pertama kali dikeluarkan WhatsApp? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR