Bobo.id - Pada paragraf deskripsi yang tengah teman-temah pelajari pada materi Bahasa Indonesia kurikulum merdeka kelas 1 SMP, akan ada beberapa jenis majas yang digunakan.
Salah satu majas yang cukup sering digunakan adalah majas personifikasi.
Kali ini, kita akan belajar lebih jauh tentang majas personifikasi dari ciri hingga contohnya.
Sebelum mulai mempelajari majas personifikasi, teman-teman tentu harus tahu pengertian dari majas.
Majas adalah gaya bahasa yang bisa digunakan untuk mempengaruhi atau meyakinkan pembaca atau pendengar.
Jadi majas bukan hanya digunakan dalam bentuk tertulis saja, tapi juga bisa secara lisan.
Selain mempengaruhi dan meyakinkan, ada beberapa fungsi lain dari majas, seperti membangun kesenangan dengan membuat kata-kata jadi lebih indah.
Selain itu, majas juga berfungsi untuk menciptakan imajinasi serta mendekatkan antara pembaca atau pendengar dengan penulis atau pembicara.
Dengan banyaknya fungsi, majas juga dibagi menjadi tiga bagian yaitu majas personifikasi, metafora, hiperbola, dan lain sebagainya.
Kali ini, kita akan membahas salah satu jenis majas yaitu majas personifikasi yang juga sering digunakan dalam membuat teks deskripsi.
Mari simak penjelasan tentang majas personifikasi dari pengertian hingga contoh kalimat dengan majas tersebut.
Baca Juga: Mempelajari tentang Ciri-Ciri dan Tujuan dari Sebuah Teks Deskripsi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR