Bobo.id - Teman-teman pasti sudah tahu kalau banyak jenis buah yang memiliki kandungan baik untuk tubuh.
Tapi pasi teman-teman lebih sering mengonsumsi buah hanya bagian dagingnya.
Sedangkan bagian kulit hanya dibuang begitu saja dan menjadi tumpukan sampah.
Padahal ada beberapa jenis buah yang memiliki kandungan baik sehingga bisa ikut dikonsusi, atau bahkan bisa juga dimanfaatkan untuk banyak keperluan lain.
Berikut akan dijelaskan beberapa manfaat dari kulit buah yang sering hanya dibuang begitu saja.
1. Kulit Lemon
Lemon memiliki konsentrasi asam sitrat yang tinggi dan aroma yang menyegarkan.
Dengan aroma yang menyegarkannya itu, ternyata kulit lemon bisa dimanfaatkan untuk membersihkan dapur dan kamar mandi, lo.
Cara menggunakannya, gosokkan kulit lemon di permukaan lantai atau perabot di kamar mandi, kemudian bilas hingga bersih.
Kulit lemon juga bisa membantu menghilangkan bau tidak sedap di bak cuci piring. Bahkan, membuangnya ke dasar tempat sampah bisa membantu menyegarkan aroma di sekelilingnya.
Selain itu, kulit lemon juga bisa digunakan untuk membersihkan dan meningkatkan kesehatan kulit tubuh.
Baca Juga: Hindari Simpan Pisang dengan Buah Lain, Ini Cara Menyimpan Pisang yang Benar
Teman-teman bisa mencampurkan gula, minyak zaitun, dan potongan halus kulit lemon untuk dijadikan scrub lalu diaplikasikan di seluruh tubuh.
2. Kulit Alpukat
Kulit buah lain yang bisa teman-teman manfaatkan adalah kulit alpukat.
Jadi setelah makan alpukat, jangan langsung buang kulitnya. Teman-teman bisa memanfaatkan kulit buah ini sebagai pelembap kulit.
Kulit alpukat sudah lama digunakan sebagai salah satu bahan untuk membuat pelembap kelut yang berkualitas baik.
Untuk menggunakannya, cukup gosokkan bagian dalam kulit ke kulit di beberapa area tubuh dan membiarkannya selama sekitar lima menit sebelum dibilas.
Menggosokkan bagian dalam kulit alpukat diyakini mampu berfungsi untuk mengeksfoliasi kulit.
3. Kulit Jeruk
Selanjutnya adalah kulit buah jeruk yang memiliki banyak manfaat.
Kulit buah jeruk bisa jadi bahan untuk pembersih, usir serangga, hingga jadi bahan tambahan untuk diet.
Dari kulit buah yang satu ini teman-teman bisa mengusir serangga hanya dengan menempatkan kulit jeruk di sekitar pot tanaman yang akan mencegah serangga masuk.
Baca Juga: Bolehkah Pasien Diabetes Mengonsumsi Pepaya? Ini Penjelasannya
Kulit buah jeruk juga bisa teman-teman manfaatkan untuk dimakan sebagai campuran salad buah.
Tapi sebelum dimakan, jeruk harus dicuci hingga bersih dan tidak tercemari pestisida. Lalu kulit jeruk bisa diiris tipis-tipis sebelum dimakan.
Kulit jeruk juga bisa dijadikan campuran pada cairan pembersih lalu digunakan untuk bersihkan kaca atau permukaan perabot rumah tangga.
4. Kulit pisang
Kulit pisang juga ternyata tidak perlu dibuang begitu saja, karena ada beragam manfaat yang bisa didapat, salah satunya untuk membersihkan sepatu kulit.
Caranya, cobalah menggosokkan bagian dalam kulit pisang pada bagian sepatu yang tampak kusam kemudian bersihkan, lalu bersihkan kembali dengan kain bersih.
Pada kulit pisang terdapat kandungan kalium yang terkandung pada kulit pisang akan diserap oleh kulit dan menghilangkan noda kusam sehingga sepatu tampak kembali kinclong seperti baru.
Kulit pisang juga bisa membantu menghilangkan debu pada daun tanaman. Minyak alami pada kulit pisang juga akan menambah kilau pada daun.
5. Kulit semangka
Tak hanya buahnya, kulit semangka ternyata juga mengandung nutrisi yang baik.
Pada bagian putih dari kulit semangka adalah sumber serat yang baik sehingga bisa membantu melancarkan pencernaan.
Baca Juga: Jangan Sampai Tertukar, Ini Daftar Buah yang Bisa Memperparah dan Meredakan Batuk
Kulit semangka juga mengandung asam amino alami yang disebut L-citrulline dan terbukti dapat membantu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan kinerja atletik.
Untuk mendapatkan manfaatnya, kita bisa menjadikannya smoothie atau menambahkannya ke dalam jus.
Jus dengan capuran kulit semangka ini bisa membantu meningkatkan kebugaran saat berolahraga.
Jadi minuman ini akan cocok untuk diminum satu jam sebelum berolahraga dan akan memberikan efek pada perubahan laju detak jantung dan tingkat nyeri otot akan menurun.
Nah, dengan penjelasan tersebut, beberapa jenis kulit buah yang sudah disebutkan bisa teman-teman manfaatkan daripada dibuang begitu saja.
Baca Juga: Dianggap Aneh dan Jarang Ditemukan, Ini 5 Buah dengan Bentuk yang Unik
(Penulis: Nabilla Tashandra/Amirul Nisa)
----
Kuis! |
Apa kelebihan dari kulit lemon yang bisa dimanfaatkan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR