Bobo.id - Pelangi adalah lengkungan cahaya berwarna-warni yang biasanya muncul di langit setelah hujan.
Pernahkah teman-teman menyaksikan pelangi di langit?
Warna pelangi yang berwarna warni tersebut sangat indah, bukan?
Warna pelangi dapat terbentuk karena adanya kombinasi pembiasan dan juga karena adanya pantulan dari cahaya matahari pada tetesan air di atmosfer.
Sudut dari sinar cahaya harus berada dalam jarak tertentu dan tepat ketika sampai ke mata dari titik pertemuannya.
Umumnya kemunculan sebuah pelangi hanya bisa bertahan selama kurang dari 1 jam.
Pelangi adalah salah satu fenomena Bumi yang sangat indah.
Namun, bisakah pelangi juga terjadi di planet selain Bumi?
Bisakah Pelangi Terjadi di Planet Selain Bumi?
Pelangi terbentuk dari unsur-unsur berupa sinar matahari dan air hujan.
Melansir BBC Science Focus Magazine, saat ini, adanya air hujan berupa air hanya ada Bumi saja, lo.
Baca Juga: Bagaimana Pelangi Terbentuk dan Mengapa Warnanya Selalu Berurutan?
Source | : | Kompas,Science Focus |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR