Bobo.id - Teman-teman kelas 7 SMP sudah mendapatkan pelajaran informatika.
Pada pelajaran informatika semester 1, teman-teman juga mendapatkan materi struktur data pada Bab 2: Berpikir Komputasional.
Coba teman-teman buka buku pelajaran Informatika kurikulum Merdeka kelas 7 halaman 35.
Di sana, teman-teman akan menemukan soal Uji Kompetensi: Berbagi Batang Kayu.
Uji Kompetensi
Berbagi Batang Kayu
Kibo dan Koko sedang membuat kerajinan tangan dari batang kayu kecil.
Kibo memiliki dua puluh buah batang kayu yang masing-masing panjangnya
10 cm.
Koko memerlukan batang kayu tambahan yang berukuran 4 cm sebanyak
7 buah dan berukuran 3 cm sebanyak 7 buah. Kibo ingin memberikan kayu
miliknya kepada Koko.
Tantangan
Berapa banyak batang kayu minimal yang diberikan oleh Kibo kepada Koko?
Baca Juga: Jenis-Jenis Komputer Berdasarkan Ukuran dan Kemampuannya
Jawaban kalian adalah: ....
Teman-teman coba jawab soal di atas, ya.
Jika sudah, kita akan membahas jawaban ini bersama-sama.
Jangan lupa berdiskusi dengan guru dan teman-teman yang lain, ya.
Cari Jawaban Halaman 35 Informatika Kelas 7
Kayu yang dimiliki Kibo sepanjang 10 cm (3 cm - 3 cm - 4 cm) sebanyak 20 buah.
Sedang kayu yang dibutuhkan Koko adalah:
- 4 cm (7 buah)
- 3 cm (7 buah)
Berikut ini adalah panjang pemotongan kayu setiap satu batang kayu milik Kibo:
1. 3cm - 3 cm - 4 cm
Baca Juga: Cara Belajar Komputer untuk Pemula, Jangan Takut Mencoba!
2. 3cm - 3 cm - 4 cm
3. 3cm - 3 cm - 4 cm
4. 4 cm - 4 cm
5. 4 cm - 4 cm
6. 3 cm
Jadi jumlah kayu yang minimal diberikan oleh Kibo kepada Koko adalah 6 batang.
Nah, dari 6 batang kayu itulah Kojo bisa mendapatkan panjang kayu 4 cm dan 3 cm masing-masing 7 buah.
Itulah jawaban dari soal Uji Kompetensi Informatika halaman 35-36.
Sebagai informasi, Uji Kompetensi ini adalah salah satu prinsip dasar informatika.
Sebelum belajar ilmu komputer, maka kita harus belajar prinsip dasar informatika dulu, ya.
Baca Juga: Unik! Dulu Mouse Ternyata Dibuat dengan Kayu Beroda, Ini Faktanya
----
Baca Lagi! |
Pembahasan soal Uji Kompetensi (halaman 2) |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR