Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 2, kita akan belajar bersama tentang penyakit pada sistem pernapasan manusia.
Seperti kita tahu, organ pernapasan setiap manusia terdiri atas hidung, tenggorokan, dan juga paru-paru.
Nah, setiap organ itu bisa mengalami gangguan yang kemudian menimbulkan penyakit pada sistem pernapasan.
Hal ini biasanya disebabkan oleh kuman penyakit yang berasal dari lingkungan atau kebiasaan hidup yang tidak sehat.
Kali ini Bobo akan menjelaskan tentang beberapa penyakit pada sistem pernapasan manusia. Simak, yuk!
1. Emfisema
Emfisema merupakan penyakit pada paru-paru yang menyebabkan sesak napas sehingga seseorang akan kesulitan untuk bernapas.
Pada emfisema, paru-paru mengalami pembengkakan karena pembuluh darah pada paru-paru kemasukan udara.
Salah satu penyebab seseorang terkena emfisema adalah paparan berlebihan pada asap rokok dan polusi udara jangka panjang.
Gejala emfisema seperti napas pendek, bernapas cepat, batuk, lemah, hingga tidur terganggu, teman-teman.
Untuk cara pengobatannya yakni dengan menghentikan kebiasaan buruk seperti merokok hingga periksa ke dokter untuk tahu penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: 3 Faktor Penyebab Terjadinya Gangguan Pernapasan pada Manusia, Materi Kelas 5 SD Tema 2
2. Asma
Asma merupakan kelainan penyumbatan saluran pernapasan yang disebabkan oleh alergi debu, bulu, atau perubahan cuaca.
Kelainan ini dapat diturunkan dan dapat kambuh jika suhu lingkungan cukup rendah atau keadaan dingin.
Gejala penyakit asma ini seperti sesak dada, batuk terutama di malam hari, sesak napas, hingga mengi.
Ada dua hal yang perlu dilakukan dalam pengobatan asma, yakni meredakan gejala dan mencegah kambuh.
Oleh karena itu pengidap asma perlu disiplin menjalani asma dan harus menghindari hal-hal yang memicu kambuh.
3. Kanker paru-paru
Penyakit ini merupakan salah satu penyakit yang paling berbahaya pada sistem pernapasan manusia, teman-teman.
Sel-sel kanker pada paru-paru ini terus tumbuh tidak terkendali. Lama kelamaan, penyakit ini bisa menyerang seluruh tubuh.
Salah satu pemicu atau penyebab penyakit kanker paru-paru ini adalah kebiasaan merokok.
Gejala biasa muncul ketika kanker sudah cukup besar, seperti batuk kronis, sesak napas, batuk darah, dan nyeri dada.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Macam-Macam Sistem Pernapasan pada Hewan
Cara pengobatan kanker paru-paru stadium awal adalah operasi, stadium lanjut bisa dilakukan radioterapi dan kemoterapi.
Pencegahan kanker paru-paru ini bisa dilakukan dengan berhenti merokok atau menghindari asap rokok.
4. Tuberkulosis (TBC)
Tuberkulosis merupakan penyakit paru-paru yang disebabkan oleh Mycobacterium tubercolosis, teman-teman.
Bakteri ini yang bisa menimbulkan bintil-bintil pada dinding alveolus yang jika dibiarkan bisa menyebabkan sel pada paru-paru mati.
Jika sudah begitu, maka paru-paru akan menguncup atau mengecil. Hal ini menyebabkan para pengidap TBC napasnya sering terengah-engah.
TBC ini bisa diobati berdasarkan jenisnya, laten atau aktif. Jika laten, maka dokter akan meresepkan obat-obatan.
Sementara itu untuk aktif, pengidapnya perlu meminum antibiotik dan beberapa kombinasi obat-obatan.
5. Bronkitis
Bronkitis merupakan gangguan yang terjadi pada cabang batang tenggorokan akibat infeksi, teman-teman.
Gejalanya adalah pasien mengalami demam dan menghasilkan lendir yang menyumbat batang tenggorokan.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan Manusia
Jika sudah begitu, maka pasien bronkitis akan mengalami sesak napas dan sesak dada.
6. Influenza
Penyakit pada sistem pernapasan yang terakhir adalah influenza atau sering disebut juga dengan flu.
Flu merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus influenza. Penyakit ini timbul dengan gejala bersin-bersin, demam, dan pilek.
Virus influenza ini bisa dapat dengan mudah menyebar melalui udara dalam tetesan atau percikan liur.
Cara pengobatannya yakni dengan istirahat cukup, konsumsi makanan bergizi, obat antivirus, obat flu, dan obat antitusif.
Nah, itulah macam-macam penyakit pada sistem pernapasan manusia. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
----
Kuis! |
Apa saja gejala yang terjadi pada pengidap emfisema? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Apa Saja Potensi Sumber Daya Alam yang Dimiliki Indonesia untuk Menjadi Negara Maju?
Source | : | Hello Sehat,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR