Bobo.id - Hidung tersumbat atau mampet bisa dialami siapa saja.
Meski terlihat bukan penyakit berbahaya, hidung tersumbat bisa mengganggu berbagai aktivitas.
Sebelum mencari tahu bagaimana cara mengatasinya, cari tahu dulu apa saja penyebab hidung tersumbat, yuk!
Penyebab Hidung Tersumbat
Hidung tersumbat bisa disebabkan oleh beberapa hal, berikut penyebab umumnya:
1. Flu
Flu disebabkan oleh infeksi virus influenza. Virus ini menyebabkan peradangan di selaput lendir.
Karena itu, hidung bisa jadi tersumbat.
2. Batuk Pilek
Batul pilek mirip dengan flu, tapi sebenarnya keduanya berbeda.
Batuk pilik yang dikenal juga sebagai common cold disebabkan oleh rhinovirus.
Baca Juga: Pilek Tak Kunjung Sembuh? Awas Gejala Bronkitis yang Sering Disepelekan
3. Alergi
Hidung tersumbat juga bisa disebabkan oleh alergi. Alergi sendiri bisa terjadi karena sistem imum tubuh bereaksi terhadap zat tertentu.
Biasanya, alergi juga ditandai dengan mata gatal, batuk, dan sakit tenggorokan.
4. Sinusitis
Sinusitis bisa terjadi ketika ada infeksi pada sinus atau rongga hidung. Infeksi ini menyebabkan produksi lendir berlebih sehingga membuat hidung tersumbat.
Cara Mengatasi Hidung Tersumbat
Ada beberapa cara mudah yang bisa dipakai untuk mengatasi hidung tersumbat, yaitu:
1. Minum Air Putih atau Jus
Cara mengatasi hidung tersumbat pertama dengan minum air putih atau jus. Hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh.
Jika asupan cairan tubuh sudah terpenuhi, maka kita bisa mengurangi hidung tersumbat.
2. Istirahat Cukup
Baca Juga: Benarkah Minum Es Bisa Sebabkan Batuk dan Pilek? Ini Penjelasannya Secara Medis
Kondisi kesehatan tubuh bisa menjadi salah satu penyebab hidung tersumbat, teman-teman.
Oleh sebab itu, salah satu cara untuk mengatasi hidung tersumbat dilakukan dengan istirahat yang cukup.
Selama tidur, sistem imun membantu memulihkan kondisi tubuh. Lebih baik lagi, teman-teman tidur dengan bantal yang menyangga kepala agak tinggi.
Hal ini dilakukan agar bisa bernapas lebih nyaman.
3. Memasang Humidifier
Cara mengatasi hidung tersumbat selanjutnya dengan memasang humidifier. Humidifier adalah alat pelembap udara yang bekerja dengan cara menyemprotkan uap ke udara.
Pemasangan humidifier bisa merubah udara di dalam ruangan yang awalanya terasa kering menjadi lebih lembap.
Udara yang lembap bisa membantu teman-teman bernapas lebih lega, sehingga hidung tersumbat akan hilang begitu saja.
4. Mengompres Hidung dengan Air Hangat
Cara mengatasi hidung tersumbat lainnya dengan mengopres hidung dengan air hangat.
Cara menggunakannya pun cukup mudah, hanya basahi handuk dengan air hangat.
Baca Juga: Kenapa saat Menangis Hidung Menjadi Berair seperti Pilek? Ternyata Ini Alasannya
Setelah itu, letakkan handuk di area hidung tersumbat dalam beberapa menit. Hal ini dilakukan agar hidung terasa lebih lega.
5. Mandi Air Hangat
Cara mengatasi hidung tersumbat terakhir adalah mandi dengan air hangat.
Selain jadi lebih rileks, mandi dengan air hangat juga membuat hidung tersumbat hilang karena kita bisa bernapas dengan lega.
Karena itu, disarankan untuk mandi air hangat jika teman-teman mengalami hidung tersumbat.
(Penulis: Iveta R., Ikawati Sukarna)
Baca Juga: Jangan Lakukan Lagi, Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Bikin Mudah Terkena Flu
----
Kuis! |
Apa virus yang menyebabkan common cold? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR