Misalnya, kedua orang tuanya punya warna mata biru, anaknya tidak selalu punya mata biru dan bisa saja berwarna cokelat.
Bahkan, akibat variasi gen rumit yang memengaruhi warna mata. Beberapa manusia dapat mengalami kelainan, misal albino atau heterochromia.
Heterochromia adalah kondisi di mana seseorang, memiliki dua warna yang berbeda pada bagian irisnya.
Warna Mata Bisa Berubah
Ternyata, warna mata juga bisa berubah, baik karena penyakit atau karena masih dalam masa pertumbuhan.
Kalau masih dalam masa pertumbuhan, bisa saja bayi sewaktu lahir mempunyai warna mata biru.
Nantinya, setelah satu tahun warna matanya bisa berbeda karena melaninnya masih berkembang di stroma (lapisan tebal di kornea).
Selain itu warna mata juga bisa jadi lebih gelap jika sudah berusia lanjut.
Beberapa penyakit, seperti cedera mata, gangguan saraf, katarak, dan peradangan mata juga bisa memicu perubahan warna mata, lo.
Nah, itulah penyebabnya kenapa warna mata manusia bisa berbeda-beda.
Karena jumlah melanin setiap orang berbeda, maka ada manusia yang punya warna hitam, cokelat, biru, hingga hijau.
Baca Juga: Terlalu Gemas, Kucing Ini Bersembunyi di Bawah Keset untuk Menyamar Jadi Mata-Mata
---
Baca Lagi: |
Apa yang Menyebabkan Warna Mata pada Manusia Berbeda? (halaman 1) |
Warna Mata Juga Ditentukan oleh Genetik (halaman 2) |
Warna Mata Bisa Berubah (halaman 3) |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | webmd,Medlineplus.gov |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR