4. Sapi
Seperti yang sering kita lihat, sapi memang suka dan sering berbaring di padang rumput, teman-teman.
Namun dilansir dari beberapa sumber, ternyata hewan sapi ini hanya tidur selama 30 menit dalam sehari, lo.
5. Gajah
Gajah merupakan salah satu hewan besar yang jarang menghabiskan waktu mereka untuk tidur.
Studi yang ditulis dalam New Scientist mengungkapkan bahwa gajah hanya tidur selama 2 jam per hari.
Karena kebiasannya merumput dan berkeliling, gajah memilih tidur di malam hari. Sama seperti jerapah, gajah bisa tidur berbaring atau berdiri.
6. Rusa
Rusa merupakan salah satu hewan yang paling banyak diburu oleh predator di alam liar, baik pada siang maupun malam hari.
Baca Juga: Tidak Selalu Tidur Berbaring, Ada Hewan yang Tidur Sambil Berdiri! Ini Penjelasannya
Untuk itu, tidak lagi mengherankan jika hewan rrusa ini memiliki kebiasaan tidur yang unik.
Menurut laman World Atlas, rusa biasanya tidur sekitar tiga jam setiap harinya dengan tetap berjaga-jaga agar tidak menjadi mangsa predator.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,Grid Kids,New Scientist |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR