Bobo.id - Apa hubungan Pancasila dan UUD NRI 1945 yang berkaitan dengan kehidupan pelajar?
Seperti yang kita pelajari di Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPkn), kita belajar mengenai nilai-nilai luhur Pancasila serta Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia (UUD NRI) 1945.
UUD NRI 1945 berkaitan dengan kehidupan rakyat Indonesia yang bersumber dari Pancasila.
Sebagai dua instrumen penting bagi Indonesia, Pancasila dan UUD NRI 1945 saling berhubungan, ya.
Antara Pancasila sebagai dasar negara dan UUD 1945, khususnya bagian pembukaan, sebagai dasar hukum, keduanya memiliki hubungan yang saling berkaitan atau tidak dapat dipisahkan.
Pancasila merupakan unsur pokok dalam Pembukaan UUD 1945.
Unsur pokok ini kemudian dijabarkan lebih lanjut dalam pasal-pasal UUD 1945, sebagai norma hukum dasar dalam kehidupan bernegara dan berbangsa.
Lalu apa hubungan Pancasila dan UUD NRI 1945 yang berkaitan dengan kehidupan peserta didik sehari-hari?
Hubungan Pancasila dan UUD NRI 1945 Terhadap Pelajar
Berikut ini adalah contoh yang menunjukkan hubungan antara Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 dikaitkan dengan kehidupan peserta didik sehari-hari.
Hubungan antara Pancasila dan UUD 1945 terbagi menjadi dua konteks, yaitu:
Baca Juga: 7 Fungsi dan Peranan Pancasila, sebagai Jiwa Bangsa hingga Moral Pembangunan
a. Hubungan Formal
Hubungan formal antara Pancasila dengan UUD 1945 ditinjau dalam sudut pandang konstitusional atau peraturan yang berlaku
Pancasila adalah kaidah dasar bagi negara dan menjadikan UUD sebagai sumber hukum tertinggi serta menjadikan Pancasila sebagai landasan tata tertib hukum bangsa Indonesia.
Contoh kaitannya dengan pelajar:
Pelajar menerapkan nilai-nilai luhur Pancasila pada kehidupan sehari:
- Berdoa sebelum dan sesudah belajar sesuai keyakinan.
- Tidak membeda-bedakan orang dalam bergaul.
- Saling menghormati dan menjaga kerukunan sesana.
- Mengikuti musyawarah dan berpendapat.
- Berbuat adil bagi siapa pun.
b. Hubungan Material
Baca Juga: Fungsi dan Macam-Macam Sistem Demokrasi di Indonesia, dari Parlementer hingga Pancasila
Hubungan material antara Pancasila dan UUD 1945 adalah semua bagian-bagian (material) dari UUD 1945 harus selaras dan tidak bertentangan dengan Pancasila.
Hubungan material ini meliputi Pancasila sebagai landasan atau sumber hukum yang tertuang secara lengkap di aturan Undang-Undang Dasar 1945.
Contoh kaitannya dengan pelajar:
- Pelajar memiliki hak dan kewajiban menyelesaikan sekolah, seperti yang di Undang-Undang.
- Pelajar memiliki hak mendapatkan sarana demi majunya pendidikan di sekolah.
- Pelajar memiliki perlindungan dalam menuntut ilmu.
- Semua pelajar memiliki hak dan kedudukan yang sama di mata hukum negara (adil).
Teman-teman, itulah contoh hubungan Pancasila dan UUD NRI terhadap peserta didik seperti kita.
Nah, dari bahasan di atas kita tahu bahwa kita memiliki hak dan wajib belajar.
Oleh, sebab itu, kita harus belajar yang rajin, ya!
Baca Juga: 3 Faktor yang Memperkuat Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia
----
Kuis! |
Jelaskan 2 konteks hubungan Pancasila dan UUD NRI 1945! |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Bpip.go.id,Bobo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR