Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mengalami bau mulut? Bau mulut bisa dialami oleh semua orang, termasuk anak-anak seperti kita.
Penyebab bau mulut yang sering dialami adalah karena adanya penumpukan bakteri di dalam mulut.
Walaupun bukan masalah kesehatan yang serius, tentu saja bau mulut bisa membuat kita tidak nyaman.
Misalnya, saat kita sedang berbicara, kita akan khawatir bau mulut tercium oleh lawan bicara.
Nah, untuk menghindari hal ini sebaiknya kita mengetahui hal-hal yang bisa jadi penyebab bau mulut.
Apa saja? Yuk, simak di sini!
1. Tidak Rutin Sikat Gigi
Menyikat gigi merupakan salah satu hal penting yang kadang tak kita sadari.
Dengan menyikat gigi, mulut dan gigi kita bisa terbebas dari partikel kecil makanan yang terperangkap di mulut.
Apabila tak dibersihkan, partikel-partikel ini akan menumpuk dan mengendap di mulut kita. Hal inilah yang akan menimbulkan bau yang tidak sedap pada mulut.
Selain itu, jika kita tidak menyikat gigi secara teratur, plak akan terbentuk dan bisa menyebabkan radang gusi.
Baca Juga: Bau Mulut Bisa Jadi Tanda 5 Penyakit Serius, Salah Satunya Diabetes
Masalah ini disebut periodontitis dan bisa menyebabkan bau mulut jika tidak diobati.
2. Masalah Kesehatan
Mulut kering atau dikenal juga dengan xerostomia adalah kondisi saat mulut seseorang tidak menghasilkan cukup air liur.
Akibatnya, mulut mereka tidak bisa menyapu semua partikel makanan yang tertinggal di dalam, dan karena itu sisa makanan akan terjebak dan mulai membusuk.
Tak hanya mulut kering, penggunaan obat tertentu, kebiasaan bernapas melalui mulut, dan gangguan kelenjar ludah juga bisa menyebabkan bau mulut.
Selain itu, infeksi dan peradangan yang muncul di mulut, hidung, dan amandel kita juga bisa menghasilkan bau.
Begitu juga orang yang mengidap jenis kanker tertentu, gagal hati, dan penyakit metabolik lainnya juga bisa mulai mengalami bau mulut.
Itu karena obat yang diminum menciptakan campuran bahan kimia dan menyebabkan bau mulut.
3. Makanan Pedas dan Makanan Berbau Kuat
Bukan rahasia lagi bahwa makanan yang berbau seperti bawang putih bisa meninggalkan bau yang tidak sedap di mulut kita. Begitu juga makanan pedas yang mengandung cabai.
Keduanya akan diserap ke dalam aliran darah dan bisa memengaruhi nafas kita.
Baca Juga: Bukan hanya Segarkan Napas, Ini 4 Manfaat Mengonsumsi Permen Karet
Itulah mengapa terkadang saat sudah menyikat gigi, sisa bau dan rasanya terkadang masih tertinggal di mulut.
4. Diet yang Tak Sehat
Diet ketat tidak sehat juga bisa menyebabkan bau mulut.
Hal itu disebabkan oleh rendahnya kadar karbohidrat pada tubuh. Pada akhirnya tubuh akan menggunakan semua protein untuk menghasilkan energi.
Protein yang digunakan untuk menambah energi bisa menghasilkan banyak keton. Senyawa ini memiliki bau yang mengganggu.
Nah, itulah tadi empat hal yang bisa memicu bau mulut. Kita bisa menghindarinya dengan melakukan beberapa kebiasaan ini:
- Rutin menyikat gigi 2 kali dalam sehari.
- Bila memungkinkan, gunakan juga obat kumur dan bersihkan sela-sela gigi dengan benang gigi.
- Kunyah permen karet setelah makan untuk memicu produksi air liur.
- Minum banyak air putih untuk menghindari mulut kering.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | brightside.me |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR