Bobo.id - Gejala diabetes yang dapat dikenali lebih dini dapat membantu pasien agar lebih mudah melakukan pengobatan.
Adapun tanda penyakit diabetes yang sering terjadi antara lain rasa haus yang berlebihan, yang disertai dengan sering buang air kecil.
Namun, ternyata ada juga pasien diabetes yang merasakan gejala berupa gatal yang teramat sangat di sekujur tubuh.
Dikutip dari Livescience, diabetes tipe 1 yang disebut sebagai diabetes remaja, merupakan kondisi kronis yang ditandai dengan gula darah tinggi.
Sedangkan diabetes tipe 2 adalah kondisi ketika kadar gula dalam darah melebihi nilai normal.
Nah, kali ini kita akan mencari tahu apa penyebab timbulnya rasa gatal pada pasien diabetes? Yuk, simak!
Gatal Akibat Diabetes
Dilansir dari Halodoc.com, rasa gatal sendiri dikaitkan dengan respons tubuh terhadap kadar gula dalam darah yang melonjak.
Berdasarkan penjelasan ilmiah, kadar gula yang tinggi bisa membuat produksi zat sitokin meningkat.
Zat sitokin adalah hormon yang bisa menyebabkan peradangan jika jumlahnya berlebihan.
Pasien diabetes sering merasa gatal pada bagian tubuh tertentu, seperti tangan, kaki, dan bagian lainnya yang biasanya disebabkan oleh infeksi jamur dan bakteri.
Source | : | Livescience,Halodoc.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR