Indonesia bersama empat negara lainnya, yaitu Singapura, Malaysia, Filipina, dan Thailand adalah pendiri ASEAN.
Perwakilan lima negara menandatangani Deklarasi Bangkok, di Thailand pada 8 Agustus 1967 dan meresmikan ASEAN sebagai wadah resmi untuk kerja sama.
Lalu, seiring perkembangannya negara-negara di kawasan Asia Tenggara lainnya ikut bergabung.
2. Penyelenggara Konferensi Tingkat Tinggi pertama
Indonesia juga berperan penting untuk menyelenggarakan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN pertama.
KTT pertama diselenggarakan di Bali pada 23-24 Februari 1976. Konferensi ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan ekonomi dan budaya negara-negara ASEAN.
Sejak dibentuknya ASEAN, sudah dilakukan KTT resmi sebanyak 14 kali, 4 kali KTT tidak resmi, dan 1 KTT luar biasa.
Pembahasan KTT menghasilkan berbagai macam keputusan yang akan meningkatkan kerja sama dalam bidang politik, ekonomi, dan budaya.
3. Penggagas Komunitas Keamanan ASEAN
Indonesia punya peran penting dalam menggagas komunitas keamanan melalui Komunitas Politik Keamanan ASEAN atau ASEAN Security Community (ASC).
Tujuan dari ASC adalah untuk meningkatkan keamanan negara-negara di kawasan Asia Tenggara, sehingga terwujudlah perdamaian.
Baca Juga: 3 Peran Indonesia dalam Kerja Sama Antarnegara di Bidang Ekonomi, Materi Kelas 6 SD/MI
Source | : | Masmedia |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR