Jenis sayur yang bisa teman-teman konsumsi pun cukup beragam, dari sayur berdaun hijau, brokoli, kembang kol, tomat, dan lain sebagainya.
Beragam jenis sayuran itu pun bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan dari direbus, ditumis, hingga dikukus.
2. Buah-buahan
Selain sayur, teman-teman juga bisa mengonsumsi buah-buahan yang memiliki banyak nutrisi penting untuk tubuh.
Layaknya sayuran, buah-buahan juga memiliki kandungan seperti serat, mineral, vitamin, hingga antioksidan.
Dengan kandungan tersebut, teman-teman bisa menyehatkan banyak organ dalam tubuh hingga mencegah berbagai jenis penyakit serius menyerang.
Jenis buah yang cukup populer untuk dikonsumsi dengan banyak kandungan baik adalah apel, alpukat, jeruk, pisang, alpukat, ceri, anggur, lemon, mangga, dan lain sebagainya.
Beragam buah ini bisa diolah dengan cara dimakan langsung atau dijadikan salad, jus, hingga smoothie.
3. Daging dan Telur
Jenis makanan lain yang bisa jadi pilihan adalah daging dan telur yang memiliki kandungan tinggi protein dan zat besi.
Dua kandungan tersebut bisa membantu dalam proses pertumbuhan dan memperbaiki struktur tubuh yang rusak.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan dari Teks
Source | : | Alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR