Bobo.id - Tenis lapangan merupakan salah satu olahraga bola kecil yang menjadi sangat populer di dunia.
Olahraga tenis lapangan ini dilakukan menggunakan raket yang berukuran cukup besar dan berat, serta sebuah bola berwarna kuning kehijauan.
Tenis lapangan dimainkan oleh dua pemain atau dua pasang pemain di lapangan yang datar dan dibagi dengan net atau jaring yang rendah.
Olahraga tenis juga menjadi salah satu olahraga yang dipertandingkan di Olimpiade, teman-teman.
Tenis juga dapat dimainkan oleh siapa saja, termasuk orang-orang yang menggunakan kursi roda, lo.
Kali ini Bobo akan menjelaskan terkait sejarah tenis, awal masuk di Indonesia, hingga peraturan dalam tenis lapangan. Simak, yuk!
Sejarah Tenis Lapangan
Tahukah teman-teman? Ternyata tenis lapangan awalnya dikenal dengan nama lawn tennis atau tenis rumput, lo.
Bukan tanpa alasan, sebab olahraga ini memang dimainkan di lapangan atau tanah dengan permukaan rumput pada zaman Victoria.
Dilansir dari Kompas.com, sejarah olahraga ini sebenarnya bisa ditelusuri dari permainan bola tangan yang berkembang di Prancis.
Yap pada masa lalu, olahraga tenis memang dimainkan dengan cara memukul bola menggunakan telapak tangan.
Baca Juga: Mengenal Tenis Lapangan, Olahraga Bangsawan Eropa yang Awalnya Dimainkan Tanpa Raket
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR