Kala itu, tim Arsenal dilatih oleh Herbert Chapman, yang mengatur nomor punggung pemain secara berurutan dari angka 1 sampai 11.
Nomor punggung 1 dipakai oleh penjaga gawang atau kiper, selanjutnya diurutkan sampai dengan nomor 11 yang digunakan oleh penyerang.
Alasan Herbert Chapman hanya menggunakan 11 nomor yaitu supaya ia lebih mudah mengetahui posisi pemain.
Namun, saat ini para pemain bola tidak harus menggunakan nomor punggung sesuai posisi dan perannya di lapangan.
Meski kini penggunaan nomor punggung semakin beragam, nomor awal atau nomor klasik yakni 1-11 masih identik dengan posisi-posisi tertentu dalam sepak bola.
Uniknya Tugas Penjaga Gawang
Seperti yang dijelaskan di atas, biasanya nomor punggung 1 hanya digunakan oleh penjaga gawang.
Kiper memiliki tugas yang paling berbeda dengan pemain lain, yaitu harus menjaga gawang agar tidak kemasukan bola dari tim lawan.
Cara mencegah bola masuk ke gawang adalah dengan menendang atau menangkapnya.
Ada beberapa tugas yang harus dilakukan oleh penjaga gawang atau kiper, dalam permainan sepak bola.
Kiper merupakan garis pertahanan terakhir untuk mencegah tim lain mencetak gol.
Baca Juga: Baru Tahu, Ternyata Ini Alasan Sepak Bola Jadi Olahraga Paling Populer di Dunia
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR