Foto bersama keluarga bisa dicetak dalam ukuran kecil, lalu digantung di pohon Natal.
Atau cetak foto-foto Natal beberapa tahun yang lalu dan foto keceriaan bersama keluarga lalu rangkai di dinding rumah.
Cara ini juga akan membuat seluruh anggota mengenal masa-masa Natal yang menyenangkan setiap tahunnya.
3. Lampu Kecil
Agar rumah lebih terlihat menarik, teman-teman bisa menggunakan lampu-lampu kecil untuk menghias pohon Natal atau ruang keluarga.
Teman-teman bisa memilih lampu yang bisa berkelap-kelip agar suasana rumah jadi bercahaya dan lebih cantik.
4. Lilin
Selain lampu, gunakan juga beberapa lilin untuk dijadikan dekorasi di ruang keluarga atau ruang makan.
Lilin ini bisa dinyalakan bersama lampu kecil untuk membuat suasana rumah jadi hangat.
Tapi jangan lupa redupkan lampu utama di dalam rumah, sehingga suasana hangat semakin terasa.
Baca Juga: Rekomendasi Film Animasi untuk Temani Liburan Natal Tahun Ini
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR