Memory card atau kartu memori adalah aksesori yang berfungsi untuk menyimpan berbagai jenis data digital seperti gambar, audio dan video, dan lainnya.
Kartu memori umumnya dipakai oleh pengguna ponsel (smartphone), kamera digital, atau perangkat lainnya.
Banyak jenis kartu memori yang beredar, seperti SD, SDHC, SDXC, MicroSD, dan sebagainya.
Kapasitas penyimpanan yang ditawarkan pun bermacam-macam, mulai dari 2 GB hingga 512 GB (SDHC). Kapasitas maksimum SD card yang bisa dijumpai di pasar saat ini adalah 1 terabyte (TB).
Perbedaan HDD dan SDD
Selain HDD atau hard disk drive ada pula jenis SDD (solid-state drive) yang sebenarnya memiliki fungsi yang sama.
Secara sederhana dapat diartikan fungsi keduanya adalah sebagai perangkat yang digunakan untuk menyimpan data atau informasi yang ada pada laptop atau komputer.
Komponen penyusun kedua perangkat ini cukup berbeda. SSD menggunakan flash memory yang masih tetap berfungsi untuk menyimpan data jika tegangan dimatikan.
Sehingga SSD tidak memiliki alat atau komponen yang dapat bergerak seperti pada HDD.
Selain itu, SSD lebih tahan terhadap goncangan dan getaran sehingga meminimalisir kehilangan data akibat kerusakan komponen.
Selain itu, kecepatan memproses data SSD lebih unggul dibanding HDD. SSD dapat memroses data lebih cepat yaitu sekitar 25 hingga 100 kali lebih cepat dibandingkan HDD.
Baca Juga: Mengenal Virus Komputer: Asal Usul, Jenis, dan Cara Penanggulangan
Source | : | Kompas Tekno |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR