Kata hubung intrakalimat disebut juga dengan konjungsi antarklausa.
Jenis ini digunakan untuk menghubungkan klausa induk dengan klausa anak.
Pada jenis konjungsi ini, masih dibagi lagi menjadi dua macam.
Konjungsi Koordinatif
Jenis konjungsi ini menghubungkan antra dua klausa atau lebih dengan status setara atau sederajat.
Contoh jenis konjungsi ini adalah atau, tetapi, dan, sedangkan, melainkan, padahal, dan lalu. Berikut contoh dalam bentuk kalimat:
- Dan: Budi pergi membeli bunga untuk ibu dan ayah menyiapkan makan malam.
- Sedangkan: Nina makan telur rebus, sedangkan Lina makan telur mata sapi.
- Lalu: Aku bangun pukul lima, lalu segera merapikan tempat tidur sebelum berangkat mandi.
Konjungsi Subordinatif
Konjungsi subordinatif merupakan jenis kata hubung yang menghubungkan dua klausa atau lebih yang tidak sama derajatnya.
Baca Juga: Mengenali Ragam dan Unsur Kebahasaan yang Digunakan pada Teks Prosedur
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR