Bobo.id - Sikap saling membantu ternyata penting untuk dimiliki semua orang.
Tapi kenapa sikap saling memantu penting? Teman-teman akan mendapat penjelasan dari pertanyaan itu pada materi kelas 3 SD tema 5.
Ada banyak sikap baik yang perlu dimiliki semua manusia dan salah satunya adalah senang menolong atau membantu.
Berikut akan dijabarkan pentingnya memiliki sikap saling membantu bagi manusia.
Pentingnya Sikap Saling Membantu
Memiliki sikap saling membantu merupakan hal yang penting bagi manusia.
Manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri dan akan saling bergantung satu sama lain.
Karena itu, sikap saling membantu akan sangat penting dalam kehidupan manusia.
Manusia akan selalu membutuhkan manusia lain dalam banyak hal, seperti petani yang menanam padi atau sopir bus kendaraan umum yang teman-teman tumpangi.
Bila teman-teman senang membantu, nantinya saat mendapat kesulitan juga akan ada orang yang membantu.
Selain sebagai makhluk sosial, sikap saling membantu memiliki banyak manfaat sehingga baik untuk dilakukan.
Baca Juga: 5 Contoh Sikap Bersatu dalam Keberagaman di Indonesia, Materi Kelas 3 SD Tema 5
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR