2. Tekanan Darah Naik
Asupan garam yang berlebihan juga dapat menyebabkan tekanan darah meningkat drastis.
Tekanan darah tinggi berdampak langsung terhadap kinerja ginjal dan bisa menimbulkan kerusakan permanen.
Ketika tekanan darah meningkat akibat makanan tinggi garam, maka bisa terjadi penumpukan cairan di pergelangan kaki, jantung, dan paru-paru.
Adapun contoh makanan tinggi garam natrium misalnya daging olahan seperti sosis, kornet, dan ikan asin.
Alih-alih memilih daging olahan, teman-teman dapat memilih mengonsumsi daging ayam tanpa kulit.
3. Terus Merasa Haus
Makanan yang mengandung kadar garam tinggi menyebabkan mulut kering dan memicu rasa haus berlebihan.
Dengan minum terus-menerus, kita juga akan buang air kecil lebih sering dari biasanya.
Sebaliknya, saat kita tidak memenuhi kebutuhan cairan untuk menyeimbangkan kadar natrium, maka terjadi kondisi yang disebut hipernatremia.
Hipernatremia dapat menyebabkan kebingungan, kejang, sulit bernapas, dan kurang sering buang air kecil.
Baca Juga: Manfaat Melakukan Gerakan Kelinci Melompat, Materi Kelas 3 SD Tema 5
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR