Hal lucu lain dari Paman Gembul adalah hewan kesukaannya.
Paman Gembul sangat menyukai ayam, bukan karen suara atau bentuknya, tapi karena ayam bisa digoreng.
O ya, ada dua rahasia dari Paman Gembul yang mungkin tidak teman-teman ketahui.
Paman Gembul suka sekali bergaya sebagai orang yang pemberani, padahal ia sebenarnya sangat penakut, lo.
Selain itu, Paman gembul punya kantong spesial di celana oranyenya. Kantong itu selalu jadi tempat menyimpan makanan.
Bahkan Paman Gembul pernah lupa kalau sudah menyimpan makanan di kantong celananya terlalu lama.
Silsilah Keluarga Paman Gembul
Setelah mengetahui ciri khas dari Paman Gembul, sekarang kita kenalan dengan keluarga dari paman.
Paman Gembul adalah anak terakhir dari Kakek Hiha Undut dan Nenek Lily Palopa.
Seperti disebut sebelumnya, Paman Gembul mempunyai dua kakak, satu kakak laki-laki dan kakak perempuan.
Kakak laki-laki Paman Gembul adalah Bapak yang bernama Piet Kayuh.
Baca Juga: Mengenal Emak Bobo yang Hobi Memasak, Siapa Nama Aslinya?
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR