Bobo.id - Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah sulit tidur atau insomnia, salah satunya dengan musik.
Tapi dari semua genre musik, kenapa musik klasik bisa membuat kita lebih cepat terlelap?
Menggunakan musik untuk mengatasi berbagai gangguan tidur memang sudah dirasakan oleh banyak orang.
Bahkan mungkin teman-teman juga pernah mencoba menggunakan cara ini.
Dari berbagai genre musik, mungkin teman-teman senang mendengarkan musik pop atau justru rock.
Tapi saat akan tidur, cobalah mendengarkan musik klasik. Agar teman-teman tidak ragu mencoba, mari simak penjelasan berikut tentang musik klasik.
Kenapa Musik Klasik Membuat Kita Cepat Tidur?
Mendengarkan musik klasik sebagai pengiring tidur ternyata pernah diteliti oleh peneliti dari Jerman, lo.
Peneliti yang bernama Laszlo Harmat ini menyebut bahwa musik klasik bisa membantu mengurai masalah tidur.
Pada musik klasik mayoritas menggunakan nada rendah dan irama yang lambat.
Sebuah musik klasik akan memiliki nada dan irama sekitar 60 beat per menit.
Baca Juga: Sejarah Hari Musik Nasional Tanggal 9 Maret, Bentuk Penghormatan pada Maestro Musik Indonesia
Dengan irama yang lambat ini, akan membantu menurunkan detak jantung jadi lebih rileks.
Kondisi rileks inilah yang nantinya akan mempercepat proses menuju tidur.
Nada rendah dan bunyi beberapa perkusi yang kita dengar juga akan membantu jadi lebih cepat mengantuk.
Bahkan rasa cemas, tekanan darah, detak jantung dan pernapasan juga akan jadi lebih lambat.
Jadi, bila teman-teman termasuk yang sering mengalami masalah sulit tidur coba gunakan cara ini.
Teman-teman bisa memutar musik menggunakan speaker sehingga tidak ada alat bantu elektronik yang menempel di telinga.
Tapi atur juga pencahayaan dan buat kamar dalam kondisi yang nyaman sebelum mulai bersiap tidur.
Bila merasa tidak cocok dengan musik klasik, teman-teman bisa mengganti dengan musik jazz.
Genre musik jazz memiliki nada yang tidak jauh berbeda dengan musik klasik.
Sehingga genre ini bisa menggantikan musik yang digunakan untuk membantu tidur lebih cepat.
Baca Juga: Apa itu Musik Campursari yang Jadi Salah Satu Ciri Khas Musik Indonesia?
Bila teman-teman ingin mencoba dan bingung musik klasik apa yang harus didengar, berikut ada beberapa pilihan.
Musik Pengantar Tidur
Dengan penelitian yang membuktikan dampak musik klasik sebagai pengantar tidur yang baik, banyak terapis mulai mengajak beberapa musisi untuk membuat musik pengantar tidur.
Musik pengantar tidur ini tidak jauh berbeda dengan musik klasik yang menggunakan tempo lambat.
Berikut lima musik yang bisa coba teman-teman dengarkan untuk pengiring sebelum tidur.
- Weightless yang dibawakan oleh Marconi Union
- Clair de Lune yang dibawakan oleh Claude Debussy
- Canzonetta Sul-aria yang dibawakan oleh Wolfgang Amadeus Mozat
- The Boxer yang dibawakan oleh Simon & Garfunkel
- Nocturne di E Flat Major Op. 9 No. 2 yang dimainkan oleh Frederic Chopin.
Lima lagu itu bisa teman-teman putar bersamaan atau satu lagu yang diulang terus menerus untuk mengiringi tidur.
Baca Juga: 6 Fungsi Seni Musik bagi Manusia Beserta Contohnya di Sekitar Kita
Selain mendengarkan musik, baiknya siapkan kamar dengan baik dan atur pencahayaan.
Buat kamar nyaman dan atur pencahayaan dengan membuat lebih redup atau gelap bila teman-teman tidak nyaman dengan cahaya.
Nah, itu penjelasan kenapa musik klasik bisa membuat kita lebih cepat mengantuk.
----
Kuis! |
Siapa penelitia asal Jerman yang meneliti musik klasik? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR