Bobo.id - Sampah merupakan masalah lingkungan yang bisa memberikan dampak buruk bagi kehidupan makhluk hidup di suatu wilayah.
Adapun contoh akibat yang ditimbulkan sampah antara lain menyebabkan kerusakan ekologis, menyebarkan penyakit, memicu banjir, dan menyebabkan kerusakan keindahan alam.
Oleh karena itu, untuk mengurangi dampak buruknya, sampah perlu dikelola dengan baik oleh semua orang.
Mengelola sampah bukan hanya dilakukan dengan membuang sampah pada tempatnya. Memang, cara tersebut adalah langkah awal yang wajib dilakukan.
Akan tetapi, langkah lain juga harus dilakukan agar sampah tidak hanya menggunung, namun bisa dimanfaatkan kembali.
Pada pelajaran IPA, teman-teman diminta untuk menyebutkan cara-cara khusus untuk mengelola sampah dengan benar. Ini kunci jawabannya.
Cara Mengelola Sampah di Rumah
1. Reduce (Mengurangi)
Langkah pertama yang dapat dilakukan untuk mengolah sampah yaitu reduce, yang berarti mengurangi sampah.
Reduce dilakukan dengan mengurangi penggunaan produk penghasil sampah, seperti produk dengan kemasan plastik atau kertas.
Di rumah, kita dapat melakukan kegiatan reduce dengan cara berikut ini.
Baca Juga: Tak Hanya Curah Hujan Tinggi, Ini 5 Penyebab Banjir yang Sering Terjadi di Kota Besar
- Mengurangi penggunaan plastik sebagai kantong belanja,
- Mengurangi penggunaan sedotan plastik,
- Menggunakan peralatan makan yang reuseable.
2. Reuse (Menggunakan Kembali)
Reuse artinya menggunakan kembali barang-barang yang sudah terpakai, namun masih bisa digunakan.
Reuse dilakukan agar sampah plastik dan barang-barang bekas tidak dibuang di sembarang tempat hingga sulit terurai di dalam tanah.
Sebab, ketika barang-barang padat ini sulit terurai, maka bahan kimia yang menyusunnya akan menimbulkan masalah pencemaran tanah.
Berikut ini beberapa kegiatan reuse yang dapat kita lakukan di rumah.
- Menggunakan kaleng bekas cat untuk pot tanaman,
- Menggunakan botol plastik untuk menyiram tanaman,
- Menggunakan kaleng bekas sirop untuk vas tanaman.
Baca Juga: 5 Permasalahan Sosial di Lingkungan Sekitar Kita, Materi Kelas 5 SD Tema 6
3. Recycle (Mendaur Ulang)
Recycle adalah mendaur ulang sampah untuk dijadikan barang-barang yang dapat digunakan kembali.
Berbeda dengan reuse, recycle harus menghancurkan barang-barang yang disebut sampah dan barang bekas untuk diolah lagi menjadi barang baru.
Recycle biasanya dilakukan ketika kita sudah tidak bisa mengolah sampah dengan reduce atau reuse.
Berikut ini beberapa kegiatan recycle yang dapat kita lakukan di rumah.
- Mendaur ulang sampah organik menjadi pupuk kompos.
- Menggunakan kulit buah untuk mengusir hama.
- Membuat larutan pengusir nyamuk dengan sampah kulit sayur atau buah.
4. Replace (Mengganti)
Replace berarti mengganti pemakaian suatu barang yang menimbulkan sampah dengan barang yang lebih ramah lingkungan.
Replace merupakan cara mengolah sampah yang bertujuan untuk mempercepat produksi sampah.
Baca Juga: Hati-Hati! Polusi Cahaya Juga Berdampak Buruk bagi Kehidupan
Berikut ini beberapa kegiatan replace yang dapat kita lakukan di rumah.
- Mengganti sedotan plastik dengan sedotan alumunium.
- Mengganti kantong plastik belanja dengan totebag dari kain.
- Mengganti kemasan plastik minuman dengan membawa tumblr sendiri.
Nah, itulah beberapa cara pengolahan sampah yang bisa teman-teman lakukan di rumah.
----
Kuis! |
Apa saja contoh kegiatan reuse di rumah? |
Petunjuk: cek di halaman 2! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR