Perbedaan teks puisi dan teks cerpen juga bisa dilihat dari pengaturan bunyi akhirnya, teman-teman.
Pada teks puisi umumnya sangat memperhatikan rima. Pada puisi 'Pada Suatu Hari Nanti', baitnya berakhiran bunyi -i.
Selain berakhiran bunyi -i, pada teks puisi-puisi lainnya juga bisa berakhir huruf vokal maupun konsonan yang sama.
Nah kalau teks cerpen umumnya tidak memiliki akhiran. Hal ini karena cerpen berbentuk informasi tanpa terikat akhiran.
Bahasa yang digunakan dalam puisi bermakna konotasi, yang berarti bukan makan sesungguhnya atau bermakna kiasan.
Selain itu, teks puisi juga banyak menggunakan majas untuk menciptakan kesan tertentu bagi penyimak atau pembacanya.
Sementara itu penulisan cerpen umumnya menggunakan bahasa denotasi dan tidak memerhatikan keindahannya.
Sebagai informasi, denotasi merupakan makna yang sebenarnya atau sesuai dengan pengertian yang terkandung dalam kata itu.
Dilansir dari Kompas.com, puisi bersifat sugestif dan asosiatif. Hal ini bertujuan untuk menarik pembaca dan membangkitkan perasaan.
Teks cerpen juga bersifat epis-naratif, yakni memberikan informasi, penjelasan, dan uraian melalui isinya kepada pembaca.
Teks puisi umumnya memiliki alur yang lebih panjang dan ruang geraknya yang lebih luas daripada cerpen.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Sebutkan Perbedaan Novel dan Cerpen!
Source | : | Kompas.com,gramedia.com,Grid Kids |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR