Bobo.id - Setelah mempelajari ciri-ciri benda tiga dimensi, selanjutnya teman-teman akan mengenal jenis benda tiga dimensi.
Namun sebelum itu, mari ingat lagi apa pengertian dari benda tiga dimensi?
Menurut laman kemdikbud.go.id, benda tiga dimensi adalah karya seni rupa yang memiliki panjang, lebar, dan tinggi, serta memiliki volume.
Contoh benda tiga dimensi di sekitar kita antara lain vas, kursi, meja, buku, gelas, mangkuk, ponsel, lemari, rumah, dan sebagainya.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 8, kita akan belajar untuk menyebutkan jenis-jenis benda tiga dimensi di sekitar kita.
Yuk, temukan penjelasan lengkap pertanyaan di atas dari artikel di bawah ini!
Benda kubistis adalah benda yang berbentuk menyerupai bangunan kubus atau balok. Apakah teman-teman pernah melihat kubus dan balok?
Kubus adalah ruang yang berbatas enam bidang segi empat, sedangkan balok adalah prisma yang sisi-sisinya berupa empat persegi panjang.
Adapun contoh benda bentuk kubistis antara lain kotak pensil, lemari, kotak tisu, meja, kursi, bak sampah, kulkas, dan sebagainya.
Sedangkan contoh karya seni dengan bentuk kubistis antara lain monumen, tugu (berbentuk balok), dan sebagainya.
Benda silindris adalah benda yang berbentuk menyerupai silinder atau elips.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Contoh Gaya yang Sering Digunakan
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, silinder adalah ruang yang berbatas bidang lengkung dan dua bulatan yang sama besar; tabung.
Berbeda dengan kubistis, benda silindris memiliki unsur lingkaran, elips, atau lengkung.
Adapun contoh benda bentuk silindris antara lain botol, gelas, piring, mangkuk, teko, bolpoin, pensil, dan guci.
Sedangkan contoh karya seni dengan bentuk silindris antara lain guci, vas bunga, cangkir ukiran, pilar istana, dan sebagainya.
Sesuai namanya, benda bebas adalah benda yang bentuknya tidak beraturan, tidak diatur oleh bidang tertentu, dan tidak harus berupa kubistis ataupun silindris.
Benda bebas tidak memiliki bidang yang tetap dengan ukuran yang tepat, namun mengandung unsur kubistis dan silindris di dalamnya.
Meskipun mengandung unsur bidang datar dan lengkung, benda bebas tidak bisa diukur secara pasti karena bentuknya yang tidak beraturan.
Adapun contoh benda tiga dimensi dalam bentuk bebas antara lain buah-buahan, bebatuan, pohon, dan sebagainya.
Buah-buahan mengandung unsur silindris, namun bentuknya bebas dan tidak bisa diukur secara pasti.
Bebatuan juga begitu, meskipun ada yang berbentuk bulat, lonjong, dan sebagainya, namun kita tidak bisa mengukur batuan secara pasti.
Sementara dalam karya seni, contoh benda bebas antara lain patung, seni ukiran, seni instalasi, dan sebagainya.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Identifikasi Cerita 'Angsa dan Telur Mas'
Patung dapat berbentuk apa saja, misalnya berbentuk manusia, hewan, tumbuhan, atau hal abstrak sekalipun.
Karena tidak diatur oleh bentuk dan ukuran, maka patung termasuk ke dalam jenis benda tiga dimensi bebas.
Seni instalasi adalah seni yang terdiri dari beberapa karya seni seperti patung atau lukisan, dan membutuhkan penyusunan untuk menjadi kesatuan yang utuh.
Contoh seni instalasi misalnya penyusunan patung dan lampu-lampu menjadi sebuah karya seni yang menarik dilihat.
Nah, seni instalasi ini termasuk benda bebas karena terdiri dari beragam karya seni 3 dimensi yang bentuknya bebas.
----
Kuis! |
Apa saja unsur yang dapat diukur dari benda tiga dimensi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR