Pada periode ini, banyak film nasional yang terkenal termasuk "Petualangan Sherina (2000), "Laskar Pelangi" (2008), dan masih banyak lagi.
Perkembangan industri film di Indonesia juga semakin terbuka terhadap kerja sama internasional, lo.
Banyak film Indonesia yang diproduksi secara bersama dengan Hollywood, pusat industri film Amerika Serikat.
Pemerintah Indonesia juga memberikan dukungan bagi perkembangan industri film di Indonesia.
Dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah Indonesia meluncurkan program-program untuk mendukung industri film, seperti program Pembiayaan Film Nasional dan Festival Film Indonesia.
Memasuki era digital, perkembangan film di Indoenesia juga memanfaatkan kemajuan teknologi digital untuk mempromosikan dan memasarkan film.
Pasti banyak di antara teman-teman yang berlangganan platform film digital seperti Netflix, iFlix, Viu, Vidio, dan lainnya.
Platform film itu menawarkan film-film lokal dan internasional.
Hal ini memberikan peluang bagi pembuat film untuk memperluas jangkauan penonton.
Selain itu, platform menonton film juga dapat meningkatkan potensi keuntungan dari produksi film.
Dengan perkembangan yang semakin positif, industri film Indonesia semakin menunjukkan potensinya untuk berkembang dan menjadi salah satu industri yang penting di Indonesia.
Baca Juga: Bapak Film Indonesia: Biografi Singkat dan Karya-Karya Filmnya
Source | : | CNN,KOMPAS.com |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR