Bobo.id - Malam menjelang Hari Raya Idulfitri, mayoritas Muslim akan menggemakan takbir, yang disebut dengan takbiran.
Sebagai informasi, pemerintah akan mulai melakukan pengamatan hilal dan melakukan sidang Isbat pada hari ini.
Artinya apabila hilal sudah terlihat setelah Matahari terbenam nanti, maka ibadah puasa sudah selesai dan digantikan dengan gema kemenangan.
Yap, masyarakat akan beramai-ramai melaksanakan takbiran untuk menyambut hari kemenangan setelah menahan diri berpuasa 30 hari.
Beberapa dari kita hanya mengetahui kalau takbiran dilakukan di Masjid. Padahal, beberapa daerah melakukannya dengan cara berbeda.
Ada yang berkeliling di jalan raya sambil membunyikan alat musik bersuara keras atau berjalan menggunakan obor.
Tradisi Malam Takbiran di Berbagai Daerah
Beragam tradisi takbiran inilah yang membuat malam takbiran di Indonesia menjadi menarik dan sangat ditunggu setiap tahunnya.
Memangnya, apa saja tradisi malam takbiran yang ada di berbagai daerah Indonesia, Bo? Simak informasi berikut ini, yuk!
1. Meugang, Aceh
Sebagai daerah dengan ajaran Islam yang kuat, Aceh tentu memiliki tradisi sendiri untuk menyambut Hari Raya Idulfitri.
Tradisi malam takbiran di Aceh bernama Meugang. Kegiatan ini diketahui sudah dilakukan sejak dulu dan masih ada hingga sekarang.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR