Museum di Keraton Surakarta dibuka pada hari Senin sampai Kamis pukul 09.00-14.00 dan Sabtu sampai Minggu pukul 09.00-15.00 WIB.
Tidak hanya Keraton, Taman Sriwedari juga disebut sebagai ikon budaya Kota Solo.
Berlokasi di Jalan Brigjen Slamet Riyadi, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Surakarta, Taman Sriwedari terbuka untuk masyarakat umum.
Biasanya, taman wisata ini akan ramai pada malam hari, karena sering diadakan pagelaran Wayang Orang dan pemandangan yang cocok untuk mengabadikan momen.
Wayang Orang yang disajikan dalam pertunjukan di Taman Sriwedari biasanya menceritakan tentang kisah dari Ramayanan dan Mahabarata.
Tempat wisata ini buka setiap hari pukul 10.00 sampai 22.00 WIB. Sedangkan Gedung Wayang Orang dibuka mulai pukul 20.00-23.00 WIB, dan libur pada hari Minggu.
Museum Keris Solo juga bisa menjadi pilihan bagi teman-teman yang ingin mengenal budaya Jawa.
Keris merupakan pusaka khas Indonesia, khususnya Jawa yang antik sekaligus unik.
UNESCO telah menetapkan keris sebagai warisan budaya non-bendawi pada tahun 2005, sehingga kita patut bangga akan pusaka ini.
Di museum ini, kita bisa melihat sekitar 409 koleksi keris Nusantara dari berbagai macam ukuran dan jenis, teman-teman.
Selain melihat fisiknya, kita juga disediakan ruangan khusus untuk menonton video perkembangan dan pembelajaran tentang keris.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Hutan Pinus di Kuningan, Sejuk dan Banyak Spot Foto
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR