Bobo.id - Teman-teman, sudahkah kamu membaca teks berjudul "Lingkungan" dalam buku pelajaran tematik kelas 4 SD tema 9?
Bacaan tersebut terdapat pada halaman 6-7. Setelah membaca teks tersebut, teman-teman akan menemukan soal yang berkaitan.
Soal tersebut berada di halaman 8, yang terdiri dari dua soal. Soal pertama, kita harus menyebutkan kata-kata sulit dalam bacaan, dan mencari artinya.
Pada soal kedua, kita harus membuat kesimpulan dari seluruh isi teks bacaan berjudul "Lingkungan".
Nah, untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak penjelasannya dari artikel ini.
Coba temukan kata-kata yang sulit kamu pahami artinya. Selanjutnya cari tahu artinya dengan berdiskusi, bertanya, atau melalui kamus.
Jawaban:
- Lingkungan sosial
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, sosial berarti berkenaan dengan masyarakat. Sedangkan lingkungan adalah berkenaan dengan masyarakat.
Jadi, lingkungan sosial adalah lingkungan yang menggambarkan suasana sosial maupun suasana fisik, yang di dalamnya terdapat interaksi antarmanusia.
- Nafkah
Baca Juga: Mengapa Lingkungan Bisa Memengaruhi Aktivitas Manusia? Materi Kelas 4 SD Tema 9
Menurut KBBI, nafkah adalah (uang) pendapatan; bekal hidup sehari-hari; rezeki.
- Sumber penghidupan
Sumber penghidupan adalah segala sesuatu yang dimanfaatkan untuk menjadi sandaran hidup seseorang.
- Interaksi sosial
Interaksi sosial adalah proses sosial mengenai cara berhubungan antara individu dengan individu, individu dengan kelompok, atau kelompok dengan kelompok.
Contoh interaksi sosial misalnya mengobrol dengan teman, mengikuti perkumpulan di masyarakat, bermain dengan teman di rumah, dan sebagainya.
- Ketergantungan
Menurut KBBI, ketergantungan adalah perihal hubungan sosial seseorang yang tergantung kepada orang lain atau masyarakat.
Simpulan atau kesimpulan adalah mengambil intisari bacaan dan mencari jawaban ide pokok kemudian menyusunnya menjadi pernyataan menggunakan bahasa sendiri.
Intisari bacaan didapatkan dari ide pokok setiap paragraf yang menyusun teks tersebut.
Sedangkan ide pokok merupakan bahasan utama dalam sebuah paragraf yang menjadi dasar pengembangan paragraf.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Ada Berapa Jenis Lingkungan?
Sebelum membuat kesimpulan dari teks bacaan berjudul "Lingkungan", mari cari ide pokok pada masing-masing paragraf terlebih dahulu.
- Kehidupan manusia bergantung pada lingkungan alam dan sosial.
- Lingkungan adalah segala sesuatu di sekitar manusia yang memengaruhi kehidupan.
- Fungsi lingkungan untuk mencari makan, tempat bekerja, dan tempat tinggal.
- Lingkungan di sekitar dapat dimanfaatkan manusia untuk mencari makanan.
- Lingkungan juga dimanfaatkan untuk mencari nafkah dan pekerjaan guna memenuhi kebutuhan hidup.
- Lingkungan dimanfaatkan sebagai tempat tinggal, sehingga harus bersih, nyaman, dan aman.
- Tumbuhan dan hewan juga memerlukan lingkungan sebagai tempat bertahan hidup.
Setelah menemukan beberapa ide pokok di atas, mari buat kesimpulan dari keseluruhan isi teks. Berikut kesimpulannya.
Manusia tidak bisa lepas dari lingkungan alam dan sosial, karena lingkungan di sekitarnya dapat memengaruhi kehidupan. Manusia memanfaatkan lingkungan sebagai tempat mencari makan, tempat bekerja, dan tempat tinggal.
Adapun lingkungan dimanfaatkan manusia untuk mencari nafkah dan pekerjaan, serta sebagai tempat tinggal. Sehingga lingkungan harus aman dan nyaman ditinggali.
Tidak hanya manusia, tumbuhan dan hewan juga memerlukan lingkungan, dengan memanfaatkannya sebagai tempat bertahan hidup.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Ada Berapa Jenis Lingkungan?
----
Kuis! |
Apa itu lingkungan sosial? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Apa Saja Potensi Sumber Daya Alam yang Dimiliki Indonesia untuk Menjadi Negara Maju?
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR