Bobo.id - Apakah teman-teman tahu apa saja peristiwa yang menandai berakhirnya pemerintahan orde lama di Indonesia?
Pada materi Sejarah Indonesia kelas 12 SMA, kita akan belajar bersama tentang sistem pemerintahan orde lama.
Orde lama merupakan era ketika Indonesia baru saja merdeka. Hal ini membuat pemerintahan belum begitu stabil.
Pemerintah bersama rakyat masih disibukkan dengan usaha mempertahankan kemerdekaan yang hendak kembali direbut penjajah.
Orde lama berlangsung selama sekitar 22 tahun (1945-1966) di bawah kepemimpinan presiden Soekarno.
Di era ini, terjadi beberapa kali sistem pemerintahan. Mulai dari presidental, parlementer, demokrasi liberal, hingga terpimpin.
Dilansir dari Kompas.com, akhirnya sistem pemerintahan orde lama ini berakhir dan tak diberlakukan lagi pada tahun 1967.
Lalu, apa saja peristiwa yang menandai berkahirnya pemerintahan orde lama? Untuk mengetahui jawabannya, simak, yuk!
Peristiwa yang menandai berakhirnya pemerintahan orde lama adalah terjadinya unjuk rasa sebagai bentuk protes.
Aksi unjuk rasa ini dilakukan oleh sekelompok mahasiswa yang membentuk Kesatuan Aksi Mahasiswa (KAMI).
Mereka menyerukan protes kepada Presiden Soekarno yang dianggap tidak bisa menyelediki kasus yang sebelumnya terjadi.
Baca Juga: 5 Peristiwa yang Menandai Berakhirnya Pemerintahan Orde Baru, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR