Bobo.id - Feses atau kotoran mungkin jadi hal yang dihindari banyak orang, tapi ternyata berguna bagi makhluk hidup lain, yaitu kumbang kotoran.
Kumbang kotoran yang memiliki nama latin Scarabaeoidea merupakan superfamili yang terdiri dari 35.000 spesies yang telah diidentifikasi.
Berbagai jenis kumbang ini bisa ditemukan di berbagai belahan dunia, kecuali Antartika.
Hewan ini memiliki tubuh yang kokoh dan dikenal sebagai kumbang pengurai.
Untuk mengenal jenis hewan ini lebih lengkap, mari simak beberapa fakta unik dari jenis kumbang satu ini.
Fakta Unik Kumbang Kotoran
1. Berperan dalam Proses Penguraian
Kumbang kotoran ternyata memiliki peran penting dalam proses penguraian bahan organik.
Hewan ini bisa membantu menguraikan kotoran hewan lainnya atau tumbuhan yang sudah mati.
Kumbang ini sering kali terlihat menggulung kotoran hewan, membentuk bola, dan menggulingkannya ke tempat yang aman, seperti sarang atau tempat pemijahan.
Selain itu, beberapa spesies kumbang Scarabaeoidea juga berperan sebagai penyubur tanah dalam ekosistem mereka.
Baca Juga: Metamorfosis Kumbang: Fase Telur, Larva, Pupa, hingga Kumbang Dewasa
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR