Bobo.id - Teman-teman, pada tanggal 14 Agustus mendatang kita akan memperingati Hari Pramuka Nasional.
Peringatan Hari Pramuka Nasional ditetapkan berdasarkan ketetapan hukum yaitu Keputusan Presiden Nomor 238 Tahun 1961.
Hari Pramuka Nasional diresmikan bersamaan dengan resminya Gerakan Pramuka di Indonesia yang diperkenalkan pada 14 Agustus 1961.
Bersumber dari Kompas.id, ternyata gerakan kepanduan yang berhubungan dengan pramuka sudah masuk ke Indonesia sejak tahun 1912, lo.
Gerakan kepanduan ini dimulai oleh Lord Robert Baden-Powell, pada tahun 1907.
Beliau juga merupakan tokoh pencetus festival Jambore Dunia yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali.
Pada tahun 2023 ini, Jambore Dunia ke-25 terselenggara di Saemangeum, Jeolla Utara, Korea Selatan mulai 1 - 12 Agustus 2023.
Tujuan penyelenggaraan Jambore Dunia adalah sebagai wadah pertukaran budaya dan menjalin persahabatan antara peserta anggota pramuka dari berbagai negara.
Menjelang perayaannya, sudahkah teman-teman mengetahui kisah di balik terbentuknya Hari Pramuka Nasional tersebut?
Jika belum, cari tahu sejarahnya bersama Bobo, yuk!
Sejarah Hari Pramuka Nasional
Baca Juga: Jambore Dunia 2023: Latar Belakang, Tujuan, hingga Serba-Serbinya
Source | : | kompas.id |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR