Bobo.id - Dalam pelajaran matematika, kita tentu mengenal bilangan bulat.
Bilangan bulat adalah bilangan yang terdiri dari 3 jenis bilangan, yaitu bilangan negatif, bilangan nol, dan bilangan positif.
Sama seperti bilangan pada umumnya, bilangan bulat juga dapat mengalami operasi hitung, teman-teman.
Operasi hitung bilangan bulat merupakan kegiatan yang melibatkan penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian pada bilangan.
Beberapa waktu lalu, kita telah belajar tentang cara melakukan operasi hitung menggunakan sifat matematika.
Pada pelajaran matematika kelas 6 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan belajar menghitung operasi hitung pada bilangan bulat negatif.
Yuk, simak penjelasannya dari artikel ini!
Sebelum mengetahui cara menghitung operasi hitung pada bilangan bulat negatif, kita harus mengetahui aturan utamanya terlebih dahulu.
- Bilangan negatif yang dijumlahkan dengan bilangan negatif, menghasilkan bilangan negatif.
- Bilangan negatif yang dikurangkan dengan bilangan negatif, hasilnya dapat positif atau negatif tergantung bilangan mana yang lebih besar.
- Bilangan negatif yang dikalikan dengan bilangan negatif, menghasilkan bilangan positif.
Baca Juga: Perbedaan Segitiga Sama Kaki dan Segitiga Sama Sisi, Materi Kelas 4 SD
Contoh Pelanggaran Norma di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR