Bobo.id - Apa saja contoh kalimat majemuk rapatan yang bisa kita temukan dalam percakapan sehari-hari?
Beberapa waktu lalu, teman-teman sudah belajar membuat kalimat majemuk setara.
Kalimat majemuk yaitu kalimat yang terdiri dari dua klausa utama atau lebih, yang setiap klausanya bisa dipisah dan berdiri sendiri.
Selain ada kalimat majemuk setara, jenis lain dari kalimat majemuk yaitu kalimat majemuk rapatan, kalimat majemuk bertingkat, dan kalimat majemuk campuran.
Pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan belajar menyebutkan contoh kalimat majemuk rapatan.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Kalimat majemuk rapatan adalah kalimat majemuk yang memiliki beberapa kalimat tunggal untuk membentuk kalimat yang utuh.
Adapun ciri-ciri dari kalimat majemuk rapatan adalah sebagai berikut.
Berikut ini contoh kalimat majemuk rapatan dalam percakapan sehari-hari.
1. Ibu memasak sup ayam, tempe goreng, dan sambal untuk makan siang hari ini.
Baca Juga: 20 Contoh Kalimat Majemuk Setara Berlawanan, Materi Kelas 4 SD
2. "Tugas hari ini, buatlah gambar proses metamorfosis pada kupu-kupu, kecoak, dan jangkrik," kata Pak Tono pada kami.
3. Selain merasa lapar, aku juga ingin tidur.
4. Kacang dapat memberikan nutrisi berupa lemak sehat, protein, dan serat.
5. Ular bisa tinggal di hutan, gurun, padang rumput, ladang pertanian, bahkan tebing berbatu.
6. Ular boa biasanya ditemukan di Amerika Selatan, Afrika, dan Asia Selatan.
7. Burung elang emas terancam punah karena hilangnya habitat, perburuan ilegal, dan gangguan manusia.
8. Suaka margasatwa didirikan dengan tujuan untuk kebutuhan penelitian, pengembangan ilmu pengetahuan, wisata edukasi, dan kegiatan untuk menunjang budidaya.
9. Aku dan Ibu berbelanja sayuran seperti bayam, wortel, dan brokoli.
10. Kemarin, Bibi Suri membelikan kamu es krim rasa cokelat, vanila, dan stroberi.
11. Estivasi terjadi pada kelelawar, beberapa tupai, dan jenis lemur yang kerdil.
12. Contoh hewan yang melakukan hibernasi antara lain beruang, tupai, landak, serta katak.
Baca Juga: 20 Contoh Kalimat Majemuk Setara Sejalan, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar
13. Sumber energi listrik di sekitar kita, di antaranya sumber energi fosil, sumber energi terbarukan, serta sumber energi nuklir.
14. Jenis sumber energi terbarukan seperti energi surya (matahari), energi air, energi angin, energi geothermal (panas bumi), dan energi biomassa (bahan organik).
15. Pari manta ditemukan di perairan laut tropis, subtropis, dan perairan sedang di seluruh dunia.
16. Hiu mako sirip pendek mengonmsumsi tuna, ikan todak, cumi-cumi, serta hiu spesies lain sebagai makanan sehari-hari.
17. Jumlah insang pada hiu adalah lima celah, yang ada di sisi tubuh, di belakang mulut, dan di atas sirip dada hiu.
18. Ikan pari air tawar lebih sering ditemukan di perairan sungai Thailand, Kamboja, Malaysia, dan Indonesia.
19. Contoh burung yang tidak bisa terbang adalah burung unta, penguin, dan ayam.
20. Hari ini aku harus pergi les gitar, biola, dan vokal hingga pukul 8 malam.
----
Kuis! |
Apa saja ciri-ciri kalimat majemuk rapatan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR