Bobo.id - Ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) sudah menjadi kebutuhan bagi seluruh aspek kehidupan manusia.
Dengan adanya iptek, manusia semakin mudah dalam memenuhi kebutuhannya dan mengatur kehidupannya.
Iptek juga memengaruhi kehidupan di lingkungan negara, karena dapat mendukung terwujudnya pembangunan dan kemajuan di negara tersebut.
Sebuah negara yang sudah mampu mengelola iptek, dapat menerapkan iptek di berbagai aspek, termasuk di bidang hukum.
Hukum di suatu negara perlu ditegakkan dengan baik agar menciptakan, memelihara, dan mempertahankan kedamaian masyarakat.
Pada pelajaran kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan belajar menyebutkan contoh kelebihan memanfaatkan iptek di lingkungan hukum.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Sebelum mencari tahu kelebihannya, kita perlu memahami beragam manfaat iptek di lingkungan hukum terlebih dahulu.
Berikut ini contoh pemanfaatan iptek yang terjadi di lingkungan hukum.
1. Sistem hukum semakin melindungi hak setiap warga negara.
2. Penggunaan teknologi untuk melindungi data negara.
Baca Juga: 10 Contoh Kelebihan Memanfaatkan Iptek di Lingkungan Negara, Materi Kelas 4 SD
3. Penyusunan undang-undang dengan melakukan pertemuan daring.
4. Masyarakat dapat memberikan saran terkait hukum melalui media digital.
5. Adanya website lembaga hukum yang terbuka untuk masyarakat umum.
6. Bentuk perundang-undangan dapat diakses melalui internet.
7. Database perundang-undangan disimpan secara digital.
8. Adanya aplikasi khhusus untuk mendukung penyusunan perundang-undangan.
9. Adanya aplikasi readability text untuk mengukur tingkat pemahaman perundang-undangan.
Setelah mengetahui contoh pemanfaatannya, mari simak contoh kelebihan memanfaatkan iptek di lingkungan hukum berikut ini.
1. Meningkatkan kecanggihan sistem hukum sebuah negara.
2. Sistem hukum negara semakin transparan atau terbuka bagi masyarakat umum.
3. Proses penyusunan perundang-undangan dapat berlangsung lebih cepat.
Baca Juga: 10 Contoh Kelebihan Memanfaatkan Iptek di Lingkungan Keluarga, Materi Kelas 4 SD
4. Data negara semakin aman.
5. Semakin terjaminnya hak asasi manusia.
6. Memudahkan proses penyusunan perundang-undangan.
7. Meningkatkan sistem demokrasi di suatu negara.
8. Rakyat semakin berperan aktif dalam membangun pemerintahan.
9. Menguatnya regulasi hukum.
10. Mempermudah masyarakat memperoleh informasi mengenai hukum.
----
Kuis! |
Mengapa hukum harus ditegakkan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR