Sebenarnya, ular kobra hutan tidak sering melakukan interaksi dengan manusia, karena memilih hidup tersembunyi di hutan, sungai, atau padang rumput.
Ular ini biasanya memiliki warna hijau keabu-abuan atau cokelat tua yang bisa bervariasi tergantung pada lingkungan mereka.
4. Ular Laut Dubois
Ular laut Dubois (Hydrophis duboisii) adalah salah satu spesies ular laut yang ditemukan di perairan di sekitar Australia dan Papua Nugini.
Mereka hidup di antara terumbu karang di Laut Koral, Laut Arafura, Laut Timor, dan Samudra Hindia.
Sebagai salah satu ular laut paling berbisa, para penyelam harus berhati-hati jika menemukan ular spesies ini di habitatnya.
Berdasarkan penampilannya, ular ini dapat tumbuh hingga sekitar 50 hingga 70 cm. Mereka memiliki warna tubuh yang bervariasi, dari hijau kecokelatan hingga abu-abu
5. Ular Cokelat Timur
Ular Cokelat Timur, atau disebut juga Ular Cokelat Timur Laut (Pseudonaja textilis), adalah spesies ular berbisa yang ditemukan di bagian timur Australia.
Ular ini dapat menghasilkan racun yang dapat mengganggu proses pembekuan darah.
Ular ini memiliki ukuran sedang hingga besar, dengan panjang rata-rata sekitar 1,5 hingga 2 meter.
Baca Juga: Terlihat Lucu, Apa Sebenarnya Alasan Anjing Suka Mengejar Ekornya Sendiri?
Source | : | a-z-animals.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR