Misalnya, pada tahun 2000 merupakan tahun kabisat, tetapi tidak dengan tahun 2100, 2200, atau 2300.
Kalender Kembar Bisa Terjadi Lagi
Seperti Bobo sebutkan sebelumnya, kejadian terkait kalender yang sama persis ini tak terjadi tahun ini.
Sebab, fenomena unik ini dipastikan akan kembali terjadi sekitar 28 tahun lagi dari sekarang, teman-teman.
Sebelumnya, fenomena kalender dengan posisi hari yang sama juga terjadi pada 1940, 1968, dan 1996.
Nantinya, kalender tahun 2024 yang kita jalani sekarang akan sama persis dengan kalender di tahun 2052.
Teman-teman bisa langsung membuktikan sendiri dengan membuka kalender yang ada di ponsel pintarmu.
Kita bisa langsung lompat menuju tahun 2052. Cobalah untuk mengamati tanggal, hari, dan bulannya.
Jika kesulitan, kita bisa menggunakan dua ponsel. Satu untuk kalender 2024 dan satu untuk kalender 2052.
Setelah dicermati, kita akan melihat kalau kalender 2024 juga sama persis dengan 2052, tepat 28 tahun lagi.
Nah, itulah alasan mengapa kalender tahun 2024 sama persis dengan kalender 1996. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Menjelang Tahun 2024, Ethiopia Justru masih Tahun 2016, Kenapa Begitu?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR