Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 6, kita akan belajar tentang contoh hak dan kewajiban warga negara.
Tiap warga yang tinggal di tengah masyarakat memiliki hak yang harus didapat dan kewajiban yang dilaksanakan.
Menurut KBBI, hak adalah suatu hal yang benar, milik, kepunyaan, kewenangan, kekuasaan, untuk berbuat sesuatu.
Sementara kewajiban adalah sesuatu yang wajib dilaksanakan dan keharusan (hal yang harus dilakukan).
Hak dan kewajiban merupakan dua komponen yang tidak bisa dipisahkan antara satu dengan yang lainnya.
Sebab, jika teman-teman ingin mendapatkan hak, maka teman-teman juga harus melaksanakan kewajiban.
Hak dan kewajiban tiap orang ini bisa berbeda-beda tergantung peran dan di mana ia melakukan interaksi.
Di buku halaman 102, kita diminta menulis contoh hak dan kewajiban warga negara sesuai interaksi dengan lingkungan.
Kita diminta menuliskan hak dan kewajiban dari nelayan lamalera atau pantai Malo, petani, dan juga pelajar.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Hak:
Baca Juga: 20 Contoh Tanggung Jawab Warga Negara Indonesia, Materi Kelas 5 SD
Source | : | Adjar.id,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR