Bobo.id - Teman-teman tentu sudah mengenal monyet sebagai hewan primata, bukan?
Primata merupakan salah satu ordo hewan yang termasuk ke dalam kelas Mamalia, yang diperkirakan berjumlah sekitar 300 spesies saat ini.
Oleh karena itu, primata dikenal sebagai kelompok mamalia paling beragam nomor tiga, setelah hewan pengerat dan kelelawar.
Ada banyak spesies monyet atau primata yang belum kita ketahui, salah satunya monyet laba-laba. Apakah teman-teman pernah mendengarnya?
Yuk, cari tahu fakta menarik tentang monyet laba-laba dari artikel ini!
Mengenal Monyet Laba-Laba
Bersumber dari National Geographic, monyet laba-laba (Ateles) termasuk ke dalam spesies monyet yang bisa ditemukan di hutan hujan tropis, dari Meksiko sampai Bolivia.
Ada tujuh spesies monyet laba-laba yang sudah ditemukan para ilmuwan.
Namanya yang unik diambil karena anggota tubuhnya yang panjang. Ekornya juga tampak mirip kaki laba-laba, terutama saat menjuntai di dahan pohon.
Monyet laba-laba memiliki empat jari pada masing-masing tangan, berfungsi untuk membantu mereka menggenggam dahan.
Uniknya, ekor monyet laba-laba bersifat prehensil, atau mampu menggenggam.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | National Geographic |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR