Bobo.id - Teman-teman tentu sudah sangat dekat dengan penggunaan teknologi hampir di setiap kegiatan sehari-hari.
Teknologi menghasilkan alat elektronik yang membantu kegiatan manusia, serta mengembangkan ilmu pengetahuan.
Di era globalisasi seperti sekarang ini, teknologi sangat dibutuhkan dalam berbagai bidang kehidupan untuk mendukung kemajuan masyarakat.
Dengan adanya teknologi, pemikiran manusia juga semakin maju serta mengubah cara pandang manusia terhadap sesuatu.
Pada pelajaran kelas 6 SD kali ini, kita akan belajar menjelaskan mengapa teknologi dapat mengubah cara pandang manusia?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Cara pandang manusia adalah cara manusia memandang, melukiskan, menggambarkan, atau menguraikan suatu hal.
Misalnya, cara pandang manusia terhadap alat komunikasi, berarti cara manusia menguraikan pengertian dan fungsi alat komunikasi bagi kehidupan.
Cara pandang manusia memiliki cakupan yang luas, teman-teman.
Itu akan terus berkembang beriringan dengan usia, ilmu yang dipelajari, kemajuan zaman, bahkan teknologi yang digunakan.
Lantas, mengapa teknologi dapat mengubah cara pandang manusia?
Baca Juga: Apa Saja Dampak Negatif Teknologi bagi Pelajar? Materi Kelas 4 SD
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, teknologi adalah metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis; ilmu pengetahuan terapan.
Teknologi juga dapat berupa alat, barang, dan ilmu yang terus dikembangkan manusia untuk memudahkan kehidupan.
Manusia dapat mengembangkan teknologi karena selalu berpikir bahwa ada solusi dari setiap masalah yang terjadi di lingkungan masyarakat.
Misalnya, manusia kesulitan dengan sistem barter yang tidak adil, maka dibuatlah teknologi pembayaran dengan uang.
Ini berarti teknologi mengubah cara pandang manusia yang sebelumnya terbatas menjadi semakin terbuka dan berkembang ke arah kemajuan.
Teknologi akan terus mengubah cara pandang manusia seterusnya, karena semakin hari manusia akan menemukan beragam masalah dan harus memperoleh solusinya.
Nah, berikut ini beberapa contoh bahwa teknologi dapat mengubah cara pandang manusia.
1. Ditemukannya uang.
2. Ditemukannya alat komunikasi.
3. Ditemukannya alat penerangan.
4. Ditemukannya listrik.
Baca Juga: Apa Dampak Teknologi bagi Kelestarian Hidup? Materi Kelas 4 SD
5. Ditemukannya barang-barang elektronik.
6. Manusia dapat menemukan solusi atas masalah yang ditemuinya.
7. Manusia semakin membuka pikirannya.
8. Pikiran manusia tidak bisa dibatasi.
9. Jumlah orang berpendidikan semakin banyak.
10. Ilmu pengetahuan berkembang pesat.
----
Kuis! |
Apa itu cara pandang? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR