Bobo.id - Saat diminta menyebutkan penyakit berbahaya, nama penyakit kanker pasti akan muncul.
Kanker adalah penyakit yang bisa menyerang siapa saja dari anak-anak hingga orang dewasa.
Bahkan dikutip dari Alodokter, kanker menjadi penyakit penyebab kematian terbanyak kedua di seluruh dunia, lo.
Karena berbahaya dan bisa menyerang siapa saja, maka penting bagi kita mengenal tentang jenis penyakit ini.
Kanker
Kanker adalah penyakit yang terjadi akibat adanya pertumbuhan sel abnormal yang tidak terkendali di dalam tubuh kita.
Bahkan sel abnormal itu bisa merusak sel normal yang ada di sekitarnya termasuk bagian tubuh yang lain, lo.
Selai itu, hal lain yang membuat kanker menjadi penyakit berbahaya adalah gejala yang muncul saat kondisi kanker sudah memburuk.
Sehingga, sering kali orang baru mengobati saat kondisi kanker sudah sangat buruk hingga akhirnya sulit disembuhkan.
Lalu Apa Penyebab Kanker?
Kanker bisa terjadi karena beberapa penyebab. Namun, yang paling utama adalah perubahan atau mutasi genetik pada sel hingga membutanya jadi tidak normal.
Baca Juga: Jadi Salah Satu Penyakit Paling Berbahaya, Bisakah Kanker Dicegah?
Pada dasarnya, tubuh kita memiliki cara tersendiri saat ada sel tidak norma yang muncul dengan cara menghancurkannya.
Tapi, saat cara atau mekanisme dalam tubuh gagal, maka sel abnormal itu akan berkembang dan sangat berbahaya.
Hal lain yang jadi penyebab kanker adalah beragam dan bisa berbeda tergantung pada jenis kankernya.
Namun sayangnya, tidak ada faktor khusus yang membuat kanker muncul jadi penyakit berbahaya.
Sedangkan kanker yang disebabkan oleh kegagalan tubuh dalam melawan sel abnormal banyak dialami oleh orang berkondisi seperti berikut.
Potensi kanker semakin besar saat ada riwayat penyakit kanker dalam keluarga, usia yang sudah tua walau anak-anak juga bisa mengalaminya.
Selain itu, kebiasaan tidak sehat, kurang melakukan aktivitas fisik, tidak olahraga, hingga obesitas.
Bahkan paparan radiasi, zat kimia, hingga sinar matahari juga bisa meningkatkan potensi mengalami kanker.
Apa Gejala Kanker?
Seperti yang sudah dijelaskan, kanker pada tahap awal biasanya sulit diketahui karena tidak menimbulkan gejala khusus.
Namun, saat kanker sudah dalam kondisi buruk biasanya akan diketahui dengan adanya benjolan, terasa nyeri di satu tubuh, pucat, lemas, dan cepat lelah.
Baca Juga: Hari Kanker Anak Sedunia Diperingati Tiap 15 Februari, Bagaimana Sejarahnya?
Selain itu, berat badan akan cepat gurun, mengalami gangguan buang air besar, batuk kronik, memara, dan demam yang terus berulang.
Jadi, saat mengalami salah satu gejala tersebut secara berulang, penting untuk melakukan konsultasi dengan dokter, ya.
Jenis-Jenis Kanker
Kanker terdiri dari banyak jenis, tergantung pada tempat kemunculan sel abnormal.
Tapi, kali ini akan disebutkan beberapa jenis kanker yang sering muncul pada anak-anak.
Kanker pada anak-anak adalah jenis kanker yang belum diketahui pasti penyebabnya, sehingga keturunan dari keluarga jadi potensi paling besar.
- Leukimia: jenis kanker yang terjadi pada sel darah putih yang ditandai dengan mudah terkena infeksi dan sakit, mudah terluka, memar, dan mimisan, pembengkakan kelenjar getah bening, demam, hingga nyeri sendi dan tulang.
- Rentinoblastoma: Jenis kanker ini sering dialami oleh bayi dan anak di bawah lima tahun yang menyerang di bagian mata tepatnya retina.
- Kanker tulang: Kanker ini sering terjadi pada usia remaja dengan gejala awal berupa nyeri tulang pada malam hari atau saat beraktivitas sehingga sangat mengganggu aktivitas.
- Neuroblastoma: Jenis kanker ini cukup langka dan menyerang organ seperti hati, kelenjar getah bening, tulang, hingga kulit dan biasa terjadi pada anak di bawah usia lima tahun.
- Kanker otak: Kanker otak adalah jenis kanker umum yang terjadi dan banyak ditemukan pada anak-anak dengan gejala mual, muntah, gangguan penglihatan, pusing, kejang, dan membuat tubuh lemah.
Baca Juga: Apa Hubungan antara Sel Tumor dan Sel Kanker? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Selain itu, masih ada banyak jenis kanker lainnya yang sangat berbahaya saat tidak ditangani sedini mungkin.
Nah, itu penjelasan tentang kanker dari penyebab, gejala, hingga beragam jenis yang bisa terjadi pada siapa saja.
----
Kuis! |
Apa penyebab utama kanker? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | alodokter |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR