Bobo.id - Teman-teman pasti sudah pernah makan beragam jenis telur dari telur ayam, bebek, atau telur burung puyuh.
Namun, pernahkah mencoba telur burung unta? Telur burung unta adalah jenis telur terbesar di dunia yang ternyata mengandung banyak nutrisi.
Dengan ukuran yang sangat besar, tentunya telur burung unta juga sangat berat.
Kalau teman-teman penasaran dengan telur terbesar ini, mari simak beberapa keunikan dari telur burung unta.
5 Keunikan Telur Burung Unta
1. Sangat Besar dan Berat
Seperti yang sudah dijelaskan, telur burung unta sangatlah besar dan menjadi yang paling besar di dunia.
Dikutip dari Birdfact melalui Kompas.com, telur burung unta punya berat mencapai dua kilogram per butirnya, lo.
Sedangkan panjangnya mencapai 15 sentimeter dengan diameter sekitar 12,5 sentimeter.
Dengan ukuran itu, volume dari telur ini mencapai sekitar 25 kali telur ayam, lo.
Jadi, tidak mengherankan kalau telur burung unta menjadi yang paling besar di dunia, ya.
Baca Juga: Mengapa Burung Unta Tidak Bisa Terbang Meski Punya Sayap? Ini Faktanya
2. Cangkang yang Sangat Kuat
Selain ukurannya yang menakjubkan, telur burung unta juga punya cangkang yang luar biasa kuat, lo.
Cangkang dari telur ini punya ketebalan sekitar dua hingga 3,5 milimeter, tentunya ini sangat jauh berbeda dengan ketebalan cangkang telur ayam yang hanya mencapai 0,39 milimeter.
Dengan ketebalan itu, cangkang telur burung unta bisa menahan berat sekitar 220 kilogram secara vertikal dan 120 gram secara horizontal.
Jadi, teman-teman bisa berdiri di atas telur burung unta tanpa membuatnya pecah, lo.
3. Ukuran Termasuk Kecil Dibandingkan Induknya
Dikutip dari AZ Animals, telur burung unta mungkin terlihat besar, tapi sebenarnya telur ini justru cukup kecil bila dibandingkan dengan induknya.
Berat telur burung unta hanya sekitar dua persen dari berat induknya saja, lo.
Mungkin teman-teman merasa itu adalah hal wajar tapi sebenarnya tidak.
Bayi manusia saja saat lahir berukuran lima persen dari berat badan ibunya, lo.
4. Punya Kandungan Nutrisi Tinggi
Baca Juga: Suka Makan Telur Setengah Matang? Ini Manfaat dan Risikonya
Layaknya telur ayam, telur burung unta juga punya kandungan nutrisi yang sangat baik, lo.
Pada telur ini ada kandungan protein, asam amino esensial, hingga asam lemak omega-3.
Dengan beragam kandungan itu, tentu mengonsumsi jenis telur ini akan sangat baik untuk kesehatan jantung dan mata.
Bahkan dalam satu butir telur burung unta ada kandungan kalori mencapai 2000 kalori.
Meski begitu tingkat kolesterol yang dihasilkan cenderung rendah. Tapi tentu telur burung unta bukan makanan yang baik untuk dikonsumsi seorang diri.
Satu butir telur burung unta bisa mencukupi kebutuhan nutrisi untuk 10 orang.
5. Bisa Dibeli dengan Harga Mahal
Dengan ukuran yang besar dan kandungan nutrisi yang ada di dalamnya, telur burung unta dijual dengan harga yang sangat mahal.
Dikutip dari American Ostrich Farms, satu butir telur burung unta bisa dijual dengan harga sekitar 30 dolar Amerika atau sekitar Rp. 469 ribu.
Bahkan bila dijual setelah dimasak, harga dari olahan telur burung unta bisa lebih mahal lagi.
Ukuran yang besar membuat telur burung unta perlu diolah dengan cara khusus agar bisa matang dengan baik dan layak dimakan.
Baca Juga: Tinggi Protein dan Punya Banyak Manfaat, Berapa Batas Aman Makan Telur Puyuh?
Nah, itu beberapa keunikan dari telur burung unta yang merupakan telur terbesar di dunia yang dijual dengan harga sangat mahal.
----
Kuis! |
Berapa berat satu butir telur burung unta? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com,A-Z Animal |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR