Bobo.id - Sudah banyak di antara teman-teman pasti tahu kalau bumi berbentuk bulat.
Dulunya banyak orang masih meragukan bentuk bumi bulat dan menyebutnya datar.
Nah, untuk membuktikan kalau bumi bulat, ada beberapa cara yang akan dijelaskan pada materi IPA kelas 3 SD.
Dulunya banyak orang memperdebatkan tentang bentuk bumi karena kurangnya pengetahuan saat itu.
Ada yang yang menyebut bumi datar hingga berbentuk seperti donat.
Namun dengan berkembangnya pengetahuan akhirnya diketahui kalau bumi berbentuk bulat.
Teman-teman pun juga bisa membuktikan sendiri dengan berapa cara yang akan dijelaskan berikut ini.
Ada beberapa tokoh yang menemukan bumi bulat, salah satunya adalah Eratosthenes.
Ia membuktikan bumi bulat dengan menghitung keliling bumi yang hampir akurat.
Teorinya itu ditemukan dengan cara memperhatikan perbedaan panjang dua bayangan yang sama pada waktu yang sama di dua tempat berbeda.
Nah, dua benda itu memiliki panjang yang berbeda pada dua tempat yang menunjukkan kalau bumi bulat.
Baca Juga: 7 Contoh Gerakan Pemanasan Sebelum Olahraga, Materi PJOK Kelas 3 SD
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR