Bobo.id - Tanaman kaktus terkenal akan penampilan daunnya yang berbeda dan habitat alaminya yang khas.
Di manakah kita bisa menemukan kaktus?
Bersumber dari Britannica Kids, kaktus merupakan tanaman gurun yang tumbuh dengan baik di tempat kering.
Dari penampilannya, kaktus memiliki daun yang tebal dengan duri.
Bentuk daunnya ini mempunyai tujuan yang berhubungan dengan cara tanaman kaktus dapat bertahan hidup di tempat kering, lo.
Pada pelajaran IPA kelas 4 SD kali ini, kita akan belajar menjawab soal, mengapa kaktus mempunyai daun berduri?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Kaktus dikenal sebagai tumbuhan xerofit, yang dapat hidup di tempat kering dan memiliki sedikit kandungan air.
Tumbuhan berduri ini melakukan adaptasi morfologi untuk bertahan di habitat kering, dengan daun berukuran kecil dan duri di seluruh bagian tumbuhan.
Daun berukuran kecil bertujuan untuk memperkecil proses penguapan, sehingga air yang dikeluarkan dari tubuh hanya sedikit.
Sedangkan daunnya yang berduri tajam memiliki fungsi untuk melindungi diri dari hewan yang akan memakannya.
Baca Juga: Mengapa Warna Bulu Beruang Kutub dan Beruang Madu Berbeda? Materi Kelas 4 SD
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR