Bobo.id - Kucing merupakan salah satu dari sekian banyak hewan yang bisa mengeluarkan suara untuk berkomunikasi.
Suara kucing atau bentuk komunikasi kucing disebut mengeong.
Namun, selain mengeong, kucing juga bisa menunjukkan bahasa tubuh untuk berkomunikasi dengan kucing lain atau pemiliknya.
Mereka bisa menggerakkan ekor dan telinganya untuk memberi tahu sesuatu.
Lalu, bagaimana para pemilik kucing memahami cara kucing mengekspresikan perasaannya melalui telinga?
Yuk, cari tahu faktanya dari artikel berikut!
Mengenal Bahasa Telinga Kucing
Bersumber dari The Spruce Pets, cara kucing berkomunikasi dengan menggunakan gerakan telinga dapat terlihat saat mereka merasakan sesuatu.
Kucing yang penasaran cenderung mengarahkan telinganya ke arah suara yang menurut mereka menarik, agar dapat mengumpulkan banyak informasi.
Ketika kucing merasa waspada, kucing akan mengarahkan telinganya ke depan dan tegak.
Ini juga merupakan salah satu posisi yang sering terlihat ketika kucing merasa percaya diri dan penasaran.
Baca Juga: Mengapa Kucing Tiba-tiba Kehilangan Selera Makannya? Ini Penjelasannya
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR