Bobo.id - Ada banyak hewan unik dan menarik di seluruh dunia ini, salah satunya adalah jenis paus yang bernama narwhal.
Jenis paus ini menarik bukan hanya karena ukuran tubuhnya yang besar, tapi juga gading spiral di tubuhnya.
Dikutip dari Fact Animal, jenis paus narwhal adalah salah satu yang sulit ditangkap dan biasa muncul di Samudra Arktik dan Atlantik.
Uniknya hewan ini juga memiliki kaitan dengan hewan mitologi unicorn karena gadingnya yang mirip.
Tertarik mengenal narwhal lebih banyak? Mari simak beberapa fakta unik dari hewan satu ini, yuk!
Fakta Unik Narwhal
1. Dijuluki Unicorn Laut
Fakta menarik pertama adalah julukan dari narwhal yang menjadi unicorn laut karena gadingnya.
Bahkan hewan ini juga dikaitkan dengan mitos tentang unicorn yang tersebar di wilayah Eropa.
Pada tahun 1577, seorang penjelajah Inggris bernama Martin Frobisher menemukan seekor narwhal yang mati.
Penjelajah itulah yang kemudian menyebut hewan ini sebagai unicorn laut dan dikenali banyak orang di Eropa demikian.
Baca Juga: 5 Fakta Unik Paus Biru, Hewan yang Punya Tanda Khas dan Suara Keras
2. Penyelam Handal
Sebagai spesies paus, narwhal adalah jenis mamalia namun sangat pandai menyelam, lo.
Hewan ini menjadi mamalia laut yang bisa menyelam paling dalam hingga kedalaman 1.500 meter.
Bahkan hewan ini bisa bertahan di dalam air sekitar 25 menit dan menariknya hewan ini bisa menghabiskan sekitar lebih dari tiga jam berada di kedalaman 800 meter.
3. Gading Narwhal adalah Gigi
Terlihat seperti tanduk yang tumbuh dari kepala, ternyata gading itu merupakan gigi yang tumbuh hingga keluar mulut.
Gading ini biasanya ditemukan pada narwhal jantan, namun sebenarnya narwhal betina juga memilikinya.
Namun gading narwhal jantanlah yang bisa tumbuh panjang hingga sangat terlihat mencolok.
Gading jantan bisa tumbuh sangat panjang hingga sekitar tiga meter dengan berat sekitar 10 kg.
4. Berubah Warna Seiring Bertambah Usia
Hal menarik lain dari narwhal adalah pada warna tubuhnya yang bisa membantu kita untuk mengenali usianya.
Baca Juga: Hewan yang Bisa Melihat saat Mata Tertutup, Apa Saja Fakta Menarik Potoo?
Saat baru lahir, bayi narwhal akan berwarna biru keabu-abuan, lalu saat remaja warna kulit akan berubah menjadi biru kehitaman.
Masuk usia remaja, warna tubuh hewan ini akan berwarna abu-abu, sedangkan saat tua justru warna kulitnya berubah menjadi putih.
5. Gading yang Bukan Hanya untuk Berburu
Gading pada jenis paus ini memang berguna untuk berburu ikan-ikan kecil, namun selain itu ada beberapa fungsi lain.
Narwhal memiliki gading yang juga merupakan organ sensorik dengan jutaan ujung saraf.
Sehingga gading narwhal bisa berguna untuk mendeteksi kondisi di sekitarnya dari kadar garam, suhu, hingga tekanan air.
Bahkan hewan ini juga bisa berkomunikasi dengan menggunakan gadingnya, yaitu dengan cara menggosokkan gadingnya ke paus lain.
Dari penjelasan ini, tentu narwhal jadi jenis paus yang menarik selain karena gadingnya tapi juga warna kulitnya.
Baca Juga: Mirip Bison, Inilah Uniknya Yak Asal Tibet yang Berkerabat dengan Sapi
----
Kuis! |
Di mana Narhwal sering muncul? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Apa Saja Potensi Sumber Daya Alam yang Dimiliki Indonesia untuk Menjadi Negara Maju?
Source | : | Fact Animal |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR