Ada diorama yang menampilkan proses pembuatan keris oleh empu dan para panjak (pembantu empu).
Tiap-tiap panjak memiliki tugasnya masing-masing, ada yang menajamkan keris, ada yang men-jamas (mencuci keris), ada yang membuat berbagai perabot untuk keris mulai dari sarung sampai segala ukirannya.
Selain itu, pengunjung juga bisa mencoba cara yang benar untuk membuka dan menggunakan keris dalam busana khas Jawa.
d. Lantai Esthining Lampah
Di lantai paling atas atau puncak dari Museum Keris Nusantara, pengunjung bisa menikmati hasil karya dari para leluhur.
Karya leluhur ini telah jadi saksi sejarah seberapa maju teknologi dan kebudayaan bangsa kita di masa lampau.
Nah, Keris Kyai Tengara yang jadi maskot pendirian Museum Keris Nusantara dipajang di lantai paling atas ini.
Keris Kyai Tengara dibuat oleh empu-empu pembuat keris yang berasal dari berbagai kota di Indonesia.
Untuk bagian pemolesan akhir diselesaikan oleh empu pembuat keris yang berasal dari Kota Solo, teman-teman. Menarik, ya?
Informasi Penting untuk Pengunjung Museum
Untuk bisa menjelajahi seisi museum, pengunjung yang datang bisa memilih menggunakan tangga atau lift, ya.
Baca Juga: Apa Saja Senjata Tradisional dari Wilayah Indonesia? Materi IPAS Kelas 5 SD
Source | : | UPT Museum Dinas Kebudayaan Surakarta |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR