Bobo.id - Indonesia terkenal sebagai negara yang memiliki banyak gunung api.
Tapi tahukah tidak semua pulau besar di Indonesia memiliki gunung api, lo.
Salah satunya adalah pulau Kalimantan yang ada juga termasuk pulau terbesar kedua di Indonesia.
Padahal Indonesia adalah salah satu negara yang dilalui oleh lempeng tektonik utama dunia, yaitu lempeng Indo-Australia, lempeng Pasifik, dan lempeng Eurasia.
Meski begitu, kenapa pulau Kalimantan tidak memiliki gunung api? Berikut beberapa penjelasannya.
Alasan Pulau Kalimantan Tidak Memiliki Gunung Api
Dikutip dari Kompas.com, ternyata pulau Kalimatan tidak memiliki gunung api karena wilayahnya jauh dari batas lempeng.
Nah, gunung api yang ada di berbagai tempat sebenarnya terbentuk dari pertemuan dua lempeng.
Pertemuan dua lempeng tersebut mengakibatkan salah satu lempeng yang terhujam ke bawah lempeng lain.
Zona yang terbenam ini akan berubah menjadi bentuk cair karena suhu yang sangat panas di bawah kerak bumi. Nah, cairan panas itulah yang menjadi magma atau lava dari gunung api.
Karena itu, gunung api lebih banyak di temukan di beberapa pulau lain yang ada di Indonesia.
Baca Juga: Sejumlah Gunung Berapi Mengalami Erupsi Bersamaan, Apa Penyebabnya?
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR